Suci, Atmidasari and Lailatus, Sifa Uzakiyah and Lulu, Khusnul Khotimah and Rosida, Rakhmawati M. and Bambang, Sri Anggoro (2019) Etnomatematika pembagian harta waris pada masyarakat Lampung. Journal of Mathematics Education and Science, 2 (1): 5. pp. 35-44. ISSN 2621-1203
Jurnal_Suci Atmidasari_UNUGIRI_2019.pdf - Published Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial Share Alike.
Download (348kB) | Preview
Abstract
Warisan dalam hukum adat pada proses pembagiannya memiliki perbedaan pada setiap daerah yang hakikatnya mengandung konsep matematis. Melihat suatu konsep dan pola matematika, peneliti ingin mengungkap adanya ketentuan-ketentuan berdasarkan perhitungan matematis yang dapat ditinjau berdasarkan konsep bilangan rasional dalam analisis matematika. Artikel ini bertujuan untuk mengetahui adanya keterkaitan antara konsep etnomatematika pada sistem pembagian harta waris masyarakat Lampung. Pembagian harta waris masyarakat Lampung ternyata secara tidak langsung telah menerapkan konsep dan pola matematika dalam aktivitas pembagiannya. Penelitian ini merupakan jenis penelitian kualitatif dengan pendekatan etnografi. Teknik pengumpulan data yang digunakan yaitu melalui pengamatan (observasi), wawancara dan dokumentasi. Uji keabsahan dalam analisis etnomatematika pembagian harta waris pada masyarakat Lampung ini menggunakan triangulasi teknik dan teknik analisis data model Miles dan Huberman. Berdasarkan hasil penelitian yang dilakukan peneliti dapat disimpulkan bahwa pada proses pembagian harta waris masyarakat Lampung terdapat suatu aktivitas etnomatematika dalam proses pembagiannya yaitu adanya aktivitas menghitung pada suatu konsep bilangan rasional seperti perbandingan, sifat urutan bilangan rasional, operasi penjumlahan, pengurangan dan perkalian bilangan rasional.
Item Type: | Article |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Ethnomathematics, inheritance, rational number |
Subjects: | Mathematical Sciences > Algebra, Analysis, Geometry, & Mathematical Logic |
Depositing User: | Saepul Mulyana |
Date Deposited: | 16 Nov 2022 07:55 |
Last Modified: | 16 Nov 2022 07:55 |
URI: | https://karya.brin.go.id/id/eprint/13158 |