Nugroho, Djoko Hari and Santoso, Puji and Handono, Khairul and Atmoko, Dian Fitri (2011) PEREKAYASAAN SISTEM INSTRUMENTASI DAN KENDALI REAKTOR NUKLIR. In: Proseding Pertemuan Ilmiah Rekayasa Perangkat Nuklir, 30 Nopember 2011, Proseding Pertemuan Ilmiah Rekayasa Perangkat Nuklir.
43. Djoko 2- 2011.pdf
Download (358kB) | Preview
Cover.pdf - Published Version
Download (1MB) | Preview
Abstract
PEREKAYASAAN SISTEM INSTRUMENTASI DAN KENDALI REAKTOR NUKLIR. Kegiatan ini merupakan perekayasaan multiyears (2010 - 2014) dengan tujuan agar diperolehnya kemampuan sumber daya manusia dan infrastruktur dalam melakukan perekayasaan dan inovasi sistem instrumentasi kendali reaktor nuklir. Pada tahun anggaran 2011 dilakukan Perekayasan Sistem Instrumentasi kendali Reaktor Nuklir pada tingkat Local Controller yang diterapkan pada model sistem pendingin reaktor. Keluaran kegiatan adalah diperolehnya prototype sistem instrumentasi dan kendali serta Human Machine Interface reaktor nuklir tingkat local controller dan implementasinya pada model sistem pendingin primer reaktor riset. Metodologi yang dipergunakan adalah melakukan pemodelan sistem dan prototyping fasilitas. Perekayasaan system instrumentasi dan kendali pada reaktor nuklir direpresentasikan pada simulator elektronik berbasiskan multifunction RIO module 200kS/sec yang dibangun di dalam NI PXI-1031 4-slot 3U chassis dengan menggunakan pemrograman LabVIEW. Dalam konfigurasi ini komputer PC bertindak sebagai modul yang merepresentasikan model matematika reaktor nuklir dan perangkat keras berbasiskan NI sebagai kontroler Simulasi sinyal elektronik dapat diukur dari point pengukuran, dan luaran HMI dapat dilihat pada monitor PC.
Kata Kunci :
perekayasaan, sistem instrumentasi dan kendali, reaktor riset, local controller
Item Type: | Conference or Workshop Item (Paper) |
---|---|
Subjects: | Taksonomi BATAN > Rekayasa Perangkat dan Fasilitas Nuklir > Elektromekanik dan Kendali > Sistem Kendali Taksonomi BATAN > Rekayasa Perangkat dan Fasilitas Nuklir > Elektromekanik dan Kendali > Sistem Kendali |
Divisions: | BATAN > Pusat Rekayasa Fasilitas Nuklir IPTEK > BATAN > Pusat Rekayasa Fasilitas Nuklir |
Depositing User: | Administrator Repository |
Date Deposited: | 16 Nov 2018 00:02 |
Last Modified: | 02 Jun 2022 02:23 |
URI: | https://karya.brin.go.id/id/eprint/5516 |