Shinta, Marina Josephina Putri Sihaloho and Fitriana, Suprapti and Ineke, Patrisia (2024) Tantangan, kebutuhan dan strategi coping pada caregiver dalam merawat pasien kanker: Kajian literatur sistematik. MAHESA: Malahayati Health Student Journal, 4 (9): 14. pp. 3788-3810. ISSN 2746-198X
2746-198X_4_9_2024-14.pdf - Published Version
Available under License Creative Commons Attribution Share Alike.
Download (359kB)
Abstract
Caregiver memiliki peranan penting mulai dari saat diagnosis penyakit hingga sepanjang perkembangan dari penyakit kanker termasuk pengobatan, follow-up sampai perawatan paliatif. Kompleksitas dari perawatan pasien kanker dapat memengaruhi berbagai aspek dan kebutuhan dari caregiver. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengidentifikasi tantangan, kebutuhan perawatan dan strategi coping caregiver dalam memberikan perawatan pada pasien kanker berdasarkan literatur terkini. Kajian literatur dilakukan melalui database MEDLINE, Proquest, PubMed dan Science Direct dengan seleksi literatur menggunakan Flow Diagram PRISMA dan Critical Appraisal Skills Programme (CASP) checklist. Hasil kajian diperoleh dari 15 artikel penelitian kualitatif sesuai dengan kriteria inklusi dan eksklusi. Tantangan yang dihadapi caregiver adalah rendahnya kualitas pelayanan kesehatan, masalah yang dialami caregiver, dampak pada kehidupan caregiver serta budaya dan kepercayaan di komunitas. Kebutuhan dari caregiver yaitu dukungan dari tenaga kesehatan, dukungan psikososial dan keuangan. Strategi coping didapatkan dengan mencari dukungan sosial, dukungan emosional, dukungan kognitif dari tenaga kesehatan serta berbagi tanggung jawab dengan keluarga lain dalam merawat pasien. Dalam memberikan perawatan kepada pasien kanker, diharapkan pelayanan yang berkualitas juga diberikan kepada caregiver sehingga caregiver mendapatkan dukungan dalam berbagai aspek sehingga caregiver memiliki strategi coping untuk meningkatkan kualitas hidupnya.
Item Type: | Article |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Kanker, Kebutuhan, Strategi coping, Tantangan, Neoplasms, Caregivers, Coping behavior, Health services |
Subjects: | Health Resources > Health Care Technology Health Resources > Health Services |
Depositing User: | Djaenudin djae Mohamad |
Date Deposited: | 23 Sep 2024 07:37 |
Last Modified: | 23 Sep 2024 07:37 |
URI: | https://karya.brin.go.id/id/eprint/48943 |