Restorasi monoblok dengan pasak Fiber Reinforced Composite pasca perawatan saluran akar pada saluran akar bentuk oval molar satu dan dua

Aan, Midad Arrizza and Citra, Kusumasari (2023) Restorasi monoblok dengan pasak Fiber Reinforced Composite pasca perawatan saluran akar pada saluran akar bentuk oval molar satu dan dua. In: Prosiding KPPIKG 2023: The 19th Scientific Meeting and Refresher Coursein Dentistry, Faculty of Dentistry, Universitas Indonesia, 2-4 Februari 2023, Jakarta Convention Center.

[thumbnail of Prosiding_2023_Aan Midad Arrizza_232-236.pdf] Text
Prosiding_2023_Aan Midad Arrizza_232-236.pdf - Published Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial Share Alike.

Download (1MB)

Abstract

Tujuan: Laporan kasus ini akan membahas penggunaan pasak fiber reinforced composite (FRC) dalam memberikan adaptasi yang baik antara pasak dan saluran akar bentuk oval distal pada molar satu dan dua rahang bawah pasca perawatan saluran akar, sehingga menghasilkan restorasi yang monoblok. Laporan Kasus: Seorang pasienperempuan, 21 tahun, datang dengan keluhan utama gigi molar kiri bawah berlubang terasa nyeri saat kemasukan makanan sejak 2 minggu yang lalu. Karies menggaung ditemukan pada gigi vital 36 dan 37, pemeriksaan perkusi positif dan palpasi negatif. Diagnosis keduanya adalah irreversible pulpitis asymptomatic. Setelah perawatan saluran akar selesai dan tidak ada keluhan, dilakukan persiapan ruang pasak untuk fabrikasi dan percobaan pasak FRC ke dalam saluran akar oval di akar distal gigi 36 dan 37. Setelah pasak FRC dievaluasi dengan radiograf, pasak disementasi dengan self-adhesive resin cement. Fabrikasi inti dilakukan dengan menggunakan resin komposit bulk-fill. Kemudian, pasak dan inti serta gigi di preparasi untuk disiapkan pembuatan mahkota tiruan zirconia monolitik sebagai restorasi akhir. Kesimpulan: Penggunaan pasak FRC menerapkan prinsip preparasi minimal invasif, dapat beradaptasi dengan baik pada saluran akar berbentuk oval, dan menciptakan sistem monoblok yang baik dari dalam saluran akar sampai mahkota tiruan.

Item Type: Conference or Workshop Item (Paper)
Uncontrolled Keywords: Restorasi monoblok, pasak, fiber-reinforced composite, saluran akar bentuk oval, molar
Subjects: Health Resources > Health Care Technology
Health Resources > Health Services
Depositing User: Saepul Mulyana
Date Deposited: 19 Feb 2025 01:29
Last Modified: 19 Feb 2025 01:29
URI: https://karya.brin.go.id/id/eprint/48358

Actions (login required)

View Item
View Item