Perancangan aplikasi mobile dalam rangka peningkatan layanan kesehatan berbasis telemedicine di UPT Puskesmas Kembaran I

Aditya, Wijayanto and Muhammad, Azrino Gustalika and Alon, Jala Tirta Segara and Afifah, Dwi Ramadhani (2022) Perancangan aplikasi mobile dalam rangka peningkatan layanan kesehatan berbasis telemedicine di UPT Puskesmas Kembaran I. In: Prosiding Seminar Nasional Hasil Penelitian dan Pengabdian Masyarakat “Teknologi Pengolahan Dan Pengembangan Material Maju, 20 Oktober 2022, Yogyakarta.

[thumbnail of Prosiding_2022_Aditya Wijayanto_213-221.pdf] Text
Prosiding_2022_Aditya Wijayanto_213-221.pdf - Published Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial Share Alike.

Download (701kB)

Abstract

Telemedicine adalah praktek kesehatan dengan memakai komunikasi audio, visual dan data, termasuk perawatan, diagnosis, konsultasi dan pengobatan serta pertukaran data medis dan diskusi ilmiah jarak jauh. Komunikasi antara dokter dan pasien adalah komponen penting dalam proses penyembuhan pasien karena termasuk dalam memberikan pelayanan yang baik, ramah dan menenangkan justru memicu energi positif pasien untuk optimis akan kesembuhan penyakitnya. Puskesmas 1 Kembaran terletak di Kembaran yang melayani 31 dukuh, 35 RW, dan 182 RT. Terbatasnya jumlah tenaga UKP dan UKM di Puskesmas 1 Kembaran menyebabkan terbatasnya penanganan kesehatan saat jampelayanan kesehatan. Belum adanya Emergency System, Teknologi Informasi yang mendukung konsultasi online, Kunjungan Petugas kesehatan yang selama ini dilakukan belum maksimal. Oleh karena itu sesuai dengan IKU kelima adalah hasil kerja dosen digunakan oleh masyarakat. Yakni terkait hasil riset yang dilakukan sebaiknya memberikan manfaat besar bagi masyarakat di sekitar. Sedangkan target luaran PKMS ini adalah Seminar Nasional Pengabdian Masyarakat, jurnal nasional Pengabdian masyarakat, Media Massa, Video Kegiatan, HKI, dan Peningkatan Pemberdayaan Mitra. Hasil PKMS ini diharapkan meningkatkan bidang pelayanan kesehatan masyarakat dengan harapan program telemedicine ini akan berjalan secara kontinu dan tetap menjadi solusi bagi pihak mitra di tahun-tahun mendatang.

Item Type: Conference or Workshop Item (Paper)
Uncontrolled Keywords: Telemedicine, PKMS, Kesehatan
Subjects: Health Resources > Health Care Technology
Health Resources > Health Services
Depositing User: Saepul Mulyana
Date Deposited: 19 Feb 2025 00:51
Last Modified: 19 Feb 2025 00:51
URI: https://karya.brin.go.id/id/eprint/47579

Actions (login required)

View Item
View Item