Pengaruh massage effleurage dan endorphin dengan aromaterapi peppermint terhadap nyeri punggung ibu hamil trimester III

Nova, Sumaini Prihatin and Rosyita, Rosyita and Jasmiati, Jasmiati (2024) Pengaruh massage effleurage dan endorphin dengan aromaterapi peppermint terhadap nyeri punggung ibu hamil trimester III. MAHESA: Malahayati Health Student Journal, 4 (6): 10. pp. 2220-2229. ISSN 2746-198X

[thumbnail of 2746-198X_4_6_2024-10.pdf]
Preview
Text
2746-198X_4_6_2024-10.pdf - Published Version
Available under License Creative Commons Attribution Share Alike.

Download (206kB) | Preview

Abstract

Ketidaknyamanan sering dialami oleh ibu hamil baik trimester I, II dan III. Salah satu ketidaknyamanan trimester III yang dialami ibu hamil yaitu nyeri punggung. Hal ini dapat disebabkan oleh aktivitas sehari-hari seperti berjalan, bekerja, tidur, suasana hati. Dampak keluhan nyeri punggung pada ibu hamil trimester III ibu merasa tidak nyaman beraktivitas atau aktivitas terganggu. Penanganan terapi nonfarmakologi yang aman diberikan pada ibu hamil yaitu massage dan aromaterapi. Massage dan aromaterapi dapat meningkatkan hormone endorphin dan meningkatkan rasa nyaman dan rileks pada ibu hamil. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh pemberian pijat endorphin dan effleurage dengan aromaterapi peppermint terhadap nyeri punggung pada ibu hamil. Jenis penelitian ini merupakan kuantitatif analitik dengan desain quasi experimental pretest dan posttest two group desing, yang menggunakan 2 kelompok intervensi (kelompok endorphin dengan aromaterapi peppermint dan kelompok effleurage dengan aromaterapi peppermint. Sampel adalah ibu hamil di BPM martini Aceh Utara sebanyak 60 orang. Analisa data menggunakan uji Paired T-Test. Hasil penelitian didapat nilai mean pretest pada kelompok pijat endorphin dengan aromaterapi peppermint yaitu 5,20 dan nilai posttest 1,97, pada kelompok effleurage dengan aromaterapi peppermint nilai pretest 4,93 dan posttest 2,17, hasil uji menunjukan pemberian pijat endorphin dan effleurage dengan aromaterapi peppermint terhadap nyeri punggung didapatkan nilai sig. 0,000, maka dapat disimpulkan bahwa pemberian pemberian pijat endorphin dan effleurage dengan aromaterapi peppermint dapat menurunkan nyeri punggung pada ibu hamil trimester III. Kesimpulan dari penelitian ini pemberian pemberian pijat endorphin dan effleurage dengan aromaterapi peppermint dapat menurunkan nyeri punggung pada ibu hamil trimester III.

Item Type: Article
Uncontrolled Keywords: Efflaruge massage, Endorphin massage, Nyeri punggung, Endorphins, Back Pain
Subjects: Health Resources > Health Care Technology
Medicine & Biology > Occupational Therapy, Physical Therapy, & Rehabilitation
Depositing User: Djaenudin djae Mohamad
Date Deposited: 19 Aug 2024 09:25
Last Modified: 19 Aug 2024 09:25
URI: https://karya.brin.go.id/id/eprint/47014

Actions (login required)

View Item
View Item