Andi, Multazam Nirwana Kanna and Nani, Yuniar and Rastika, Dwiyanti Liaran (2024) Faktor-faktor yang berhubungan dengan kepatuhan membayar premi peserta BPJS mandiri di wilayah Kecamatan Kendari Barat tahun 2023. MAHESA : Malahayati Health Student Journal, 4 (3): 2. pp. 802-817. ISSN 2746-198X
2746-198X_4_3_2024-2.pdf - Published Version
Available under License Creative Commons Attribution Share Alike.
Download (316kB) | Preview
Abstract
Dengan mewajibkan seluruh masyarakat untuk berpartisipasi, inisiatif pemerintah Indonesia Jaminan Kesehatan Nasional (JKN) bertujuan untuk meningkatkan kesehatan masyarakat. Meskipun jumlah peserta JKN mencapai 208.054.199 jiwa pada tahun 2023 menurut Pusat Data dan Informasi Kementrian Kesehatan Republik Indonesia (PUSDATIN KEMKES RI), kepatuhan pembayaran iuran bagi peserta mandiri masih menjadi masalah. Pada tahun yang sama, ada 67.375 peserta JKN Mandiri di Kota Kendari, dan tunggakan total mencapai Rp. 33.266.604.994. Hal ini sangat berguna bagi para peneliti untuk menentukan apakah ada faktor-faktor yang berkontribusi pada kepatuhan peserta BPJS Mandiri untuk membayar iuran mereka. Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif dengan pendekatan analitik-observasional dan desain cross-sectional di kecamatan Kendari Barat, Kota Kendari, sebagai wilayah dengan tingkat tunggakan iuran terbanyak. Populasi penelitian melibatkan seluruh peserta BPJS Mandiri di kecamatan tersebut, dengan sampel sebanyak 261 Kepala Keluarga (KK) menggunakan teknik Accidental Sampling. Data dikumpulkan melalui kuesioner. Hasil penelitian menunjukkan hubungan yang signifikan antara pekerjaan responden, kenaikan iuran, dan prosedur pembayaran iuran dengan kepatuhan peserta BPJS Mandiri membayar iuran BPJS Kesehatan (masing-masing dengan nilai signifikansi 0,000, 0,001, dan 0,002). Namun, tidak ada korelasi yang signifikan antara pendapatan dan persepsi batas waktu pembayaran terhadap kepatuhan peserta BPJS Mandiri membayar iuran BPJS Kesehatan. Kepatuhan pembayaran premi peserta BPJS mandiri di Wilayah Kecamatan Kendari Barat tahun 2023 berhubungan dengan pekerjaan, kenaikan iuran, dan proses pembayaran iuran.
Item Type: | Article |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Hubungan kepatuhan membayar iuran, Health insurance, Patient compliance |
Subjects: | Health Resources > Health Care Assessment & Quality Assurance Health Resources > Health Services |
Depositing User: | Djaenudin djae Mohamad |
Date Deposited: | 03 Oct 2024 09:01 |
Last Modified: | 03 Oct 2024 09:01 |
URI: | https://karya.brin.go.id/id/eprint/35401 |