Peramalan jumlah penumpang di Bandara Soekarno-Hatta menggunakan metode deseasonalized

Nurul, Fatmi’aturro’isah and Ika, Purnamasari and Rito, Goejantoro (2023) Peramalan jumlah penumpang di Bandara Soekarno-Hatta menggunakan metode deseasonalized. Jurnal Statistika dan Komputasi, 2 (2): 1. pp. 55-66. ISSN 2963-038X

[thumbnail of 2963-038X_2_2_2023-1.pdf]
Preview
Text
2963-038X_2_2_2023-1.pdf - Published Version
Available under License Creative Commons Attribution Share Alike.

Download (536kB) | Preview

Abstract

Latar Belakang: Transportasi udara merupakan salah satu sektor usaha yang menopang bidang perekonomian di Indonesia. Pada sektor transportasi khususnya penumpang pesawat udara sering kali mengalami fluktuasi yang tidak menentu. Oleh karena itu, perlu suatu metode untuk mengatasi adanya fluktuasi tersebut dan metode yang dapat digunakan yaitu metode deseasonalized. Deseasonalized merupakan bagian dari metode dekomposisi yang bertujuan untuk menghilangkan variasi musiman sehingga memungkinkan untuk fokus pada trend jangka panjang. Metode deseasonalized didasarkan pada fakta bahwa apa yang terjadi akan berulang dengan pola yang sama.
Tujuan: Meramalkan jumlah penumpang pesawat di Bandara Soekarno-Hatta pada tahun 2022.
Metode: Metode yang digunakan adalah Deseasonalized.
Hasil: Berdasarkan hasil prediksi dengan menggunakan metode deseasonalized di dapatkan nilai tingkat akurasi Mean Absolute Percentage Error (MAPE) sebesar 25,32% dan diperoleh hasil peramalan sepanjang tahun 2022 bahwa jumlah penumpang pesawat di Bandara Soekarno-Hatta tahun 2022 berpola cenderung naik dengan hasil peramalan untuk kuartal 1 sebesar 2.514.681 penumpang, kuartal 2 sebesar 2.073.318 penumpang, kuartal 3 sebesar 2.315.309 penumpang dan kuartal 4 sebesar 2.447.735 penumpang.
Kesimpulan: Metode deseasonalized dapat digunakan untuk meramalkan jumlah penumpang pesawat di Bandara Soekarno-Hatta dengan nilai MAPE yang dihasilkan cukup baik.

Item Type: Article
Uncontrolled Keywords: Deseasonalized, MAPE, Peramalan, Aircraft occupants, Airplane occupants, Aeronautics, Commercial, Forecasting--Statistical methods
Subjects: Administration & Management > Productivity
Mathematical Sciences > Statistical Analysis
Depositing User: Djaenudin djae Mohamad
Date Deposited: 20 Aug 2024 07:14
Last Modified: 20 Aug 2024 07:14
URI: https://karya.brin.go.id/id/eprint/33627

Actions (login required)

View Item
View Item