Bauran pemasaran dalam mempengaruhi keputusan konsumen muslim menggunakan jasa pesan antar makanan online

Nurotun, Jannah and Nasrulloh, Nasrulloh (2023) Bauran pemasaran dalam mempengaruhi keputusan konsumen muslim menggunakan jasa pesan antar makanan online. Iqtishaduna: Jurnal Ilmiah Ekonomi Kita, 12 (1): 1. pp. 1-19. ISSN 2303-3568

[thumbnail of 2303-3568_12_1_2023-1.pdf]
Preview
Text
2303-3568_12_1_2023-1.pdf - Published Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial Share Alike.

Download (777kB) | Preview

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk menganalisis dan menunjukan pengaruh produk, harga, promosi, distribusi, orang, proses, dan bukti fisik terhadap keputusan konsumen muslim menggunakan jasa ShopeeFood. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif deskriptif. Pengguna ShopeeFood Muslim di Kabupaten Gresik merupakan populasi penelitian ini, dimana tidak diketahui jumlahnya. Teknik sampel menggunakan random sampling dengan pengukuran jumlah sampel menggunakan pendekatan unknown population, sehingga diperoleh jumlah sampel sebanyak 100 responden. Penelitian menggunakan data primer berupa kuesioner dan data sekunder berupa kepustakaan. Data dianalisis menggunakan regresi linier berganda, namun terlebih dahulu dilakukan uji validitas, reliabilitas, dan asumsi klasik. Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa produk, harga, promosi, distrbusi, proses, dan bukti fisik memiliki pengaruh positif dansignifikan terhadap keputusan konsumen Muslim untuk menggunakan jasa ShopeeFood. Sedangkan variabel orang tidak memiliki pengaruh terhadap keputusan konsumen muslim menggunakan jasa ShopeeFood. Keputusan konsumen Muslim menggunakan jasa ShoeeFood secara simultan dipengaruhi secara signifikan oleh faktor produk, harga, promosi, distribusi, orang, proses, dan bukti fisik. Penelitian ini dapat dijadikan rujukan bagi pihak penyedia jasa pesan antar makanan online terutama ShopeeFood dalam manajemen pemasaran, sehingga dapat meningkatkan transaksi penjualan khususnya di Kabupaten Gresik.

Item Type: Article
Uncontrolled Keywords: Bauran pemasaran, Keputusan konsumen muslim, Shopeefood, Marketing techniques, Make-or-buy decision
Subjects: Economics and Business > Domestic Commerce, Marketing, & Economics
Economics and Business > Consumer Affairs
Depositing User: Djaenudin djae Mohamad
Date Deposited: 26 Feb 2024 03:15
Last Modified: 26 Feb 2024 03:15
URI: https://karya.brin.go.id/id/eprint/32982

Actions (login required)

View Item
View Item