Sutrisno, Sutrisno and Tjandra, Chrismadha and Novi, Mayasari (2021) Potensi Wolffia globosa dan Lemna perpusilla (Lemnaceae) sebagai pakan ikan Nila (Oreochromis niloticus). Limnotek : Perairan Darat Tropis di Indonesia, 28 (1): 1. pp. 1-11. ISSN 2549-8029
2549-8029_28-1_2021-1.pdf - Published Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial Share Alike.
Download (287kB) | Preview
Abstract
Upaya pencarian pakan alternatif, khususnya pakan alami yang murah serta mudah diperoleh, terus dilakukan untuk meningkatkan efisiensi usaha budi daya ikan. Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui efektivitas penggunaan dua jenis tumbuhan air dari kelompok Lemnaceae, yaitu Wolffia globosa and Lemna perpusilla sebagai pakan alternatif pada budi-daya ikan Nila (Oreochromis niloticus). Ikan Nila dibudidayakan di dalam sembilan buah akuarium berukuran 60 × 40 × 40 cm3, dengan sistem resirkulasi air tertutup di dalam sebuah rumah kaca. Kedua jenis tumbuhan air diberikan secara ad libitum, sementara pelet komersial sebagai pembanding diberikan sebanyak 3% bobot tubuh, masing-masing dengan tiga kali ulangan. Pengamatan terhadap laju pertumbuhan ikan dan efisiensi pakan dilakukan setiap dua minggu selama delapan minggu. Hasil penelitian ini menunjukkan kisaran laju pertumbuhan ikan yang diberi Wolffia dan Lemna berturut-turut 6,27 ± 0,14% per hari dan 6,46 ± 0,18% per-hari, sementara yang diberi pakan pelet 7,17 ± 0,22% per hari. Meskipun angka laju-pertumbuhan ini secara nyata lebih rendah daripada ikan yang diberi pelet, namun cukup-menunjukkan potensi kedua jenis tumbuhan air ini sebagai pakan alternatif yang dapat dimanfaatkan untuk mengurangi biaya pakan. Hasil penelitian ini juga memperlihatkan bahwa biomassa segar Lemna lebih efisien digunakan sebagai pakan ikan dibandingkan Wolffia.
Item Type: | Article |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Lemna perpusilla, Wolffia globosa, Pakan alternatif, Ikan Nila, Budi daya perikanan, Substitute foods, Wolffia, Tilapia, Fish culture |
Subjects: | Medicine & Biology > Nutrition Agriculture & Food > Fisheries & Aquaculture |
Depositing User: | Saepul Mulyana |
Date Deposited: | 28 Dec 2024 23:17 |
Last Modified: | 28 Dec 2024 23:17 |
URI: | https://karya.brin.go.id/id/eprint/28844 |