STUDI AWAL PENGARUH PEMBERIAN ASAM BORON DAN PENEMBAKAN NEUTRON TERHADAP CELL FIBROBLAST DAN CELL LINEKANKER PAYUDARA

Maslebu, Giner and Muninggar, Jodelin and Rondonuwu, F.S and Trihandaru, Suryasatriya and Widarto, Widarto and Sardjono, Yohanes (2017) STUDI AWAL PENGARUH PEMBERIAN ASAM BORON DAN PENEMBAKAN NEUTRON TERHADAP CELL FIBROBLAST DAN CELL LINEKANKER PAYUDARA. Jurnal Fisika Flux, 14 (2).

[thumbnail of STUDI AWAL PENGARUH PEMBERIAN ASAM BORON DAN PENEMBAKAN NEUTRON TERHADAP CELL FIBROBLAST DAN CELL LINEKANKER PAYUDARA] Text (STUDI AWAL PENGARUH PEMBERIAN ASAM BORON DAN PENEMBAKAN NEUTRON TERHADAP CELL FIBROBLAST DAN CELL LINEKANKER PAYUDARA)
4191 - Published Version
Available under License Creative Commons Attribution.

Download (30kB)

Abstract

Kanker merupakan salah satu penyakit mematikan yang mendapatkan perhatian serius oleh peneliti dan praktisi di bidang kesehatan. Penyakit kanker adalah penyakit yang timbul akibat pertumbuhan tidak normal sel jaringan tubuh yang berubah menjadi sel kanker.Dari berbagai jenis kanker, kasus yang paling banyak terjadi pada kaum perempuan adalah kanker payudara. Teknik pengobatan kanker terus dikembangkan sehingga mampu secara selektif membunuh target sel kanker (cell targeting) dan memberikan efek yang minimal bagi sel sehat di sekitar target. Salah satu teknik pengobatan yang menjanjikan adalah Boron Neutron Captured Teraphy (BNCT). Dalam penelitian ini, sel fibroblast dan sel kanker payudara T47D dipanen pada sumuran setelah diinkubasi selama 16 jam, kemudian diberikan perlakuan asam boron dengan dosis asam boron berjenjang 100 µM, 200 µM, 400 µM.Penembakan neutron diberikan dengan flux sebesar 1010 neutron/cm2s mengggunakan sumber neutron pada fasilitas reaktor Kartini PSTA-Batan terhadap kultur selselama 30 menit. Pada sel fibroblast tingkat kematian sel berkisar antara 2,5-21,212 % setelah pemberian asam Boron dan meningkat menjadi 24,242-71,424 % setelah penembakan neutron. Pada sel kanker payudara T47D tingkat kematian sel berkisar antara 26,761-48,76 % setelah pemberian asam Boron dan meningkat menjadi 36,585-56,25 % setelah penembakan neutron. Hasil penelitian ini menunjukkan ada pengaruh pemberian asam Boron dan penembakan Neutron terhadap tingkat kematian sel.

Item Type: Article
Subjects: Taksonomi BATAN > Isotop dan Radiasi
Taksonomi BATAN > Isotop dan Radiasi > Pemanfaatan Isotop dan Radiasi > Bidang Kesehatan
Taksonomi BATAN > Isotop dan Radiasi > Pemanfaatan Isotop dan Radiasi
Taksonomi BATAN > Reaktor Nuklir
Taksonomi BATAN > Reaktor Nuklir
Taksonomi BATAN > Reaktor Nuklir > Pemanfaatan Reaktor
Taksonomi BATAN > Reaktor Nuklir > Pemanfaatan Reaktor
Divisions: BATAN > Pusat Sains dan Teknologi Akselerator
IPTEK > BATAN > Pusat Sains dan Teknologi Akselerator
Depositing User: Administrator Repository
Date Deposited: 04 Jun 2018 00:56
Last Modified: 31 May 2022 04:35
URI: https://karya.brin.go.id/id/eprint/2791

Actions (login required)

View Item
View Item