Analisis kegagalan secondary superheater tube pada PLTU batubara kapasitas 600 MW

Iwan Toni, Saputro and Meilinda, Nurbanasari (2023) Analisis kegagalan secondary superheater tube pada PLTU batubara kapasitas 600 MW. G-TECH: Jurnal Teknologi Terapan, 7 (2): 15. pp. 474-483. ISSN 2580-8737

[thumbnail of 2580-8737_7_2_2023-15.pdf]
Preview
Text
2580-8737_7_2_2023-15.pdf - Published Version

Download (643kB) | Preview

Abstract

Boiler mempunyai peranan berarti pada PLTU di indonesia. Pipa Boiler mengalami kegagalan beroperasi yang diakibatkan kebocoran pada tube Secondary Superheater - out. Penelitian ini bertujuan untuk memahami mekanisme serta penyebab terjadinya kebocoran tube agar diperoleh solusi yang tepat, sehingga PLTU dapat beroperasi kembali dengan baik. Material pipa yang mengalami kegagalan ini adalah jenis ASTM SA 213 T91. Secondary Superheater mengalami kerusakan berupa pecah dan memiliki bibir tipis (thin lip rupture). Penipisan yang terjadi pada area rupture mengindikasikan bahwa tube mengalami short term overheating yang diawali dengan bulging/swelling. Short term overheating akan dibuktikan dengan analisa struktur mikro dan hasil pengujian kekerasan. Pengamatan visual pada area bocor tidak memperlihatkan adanya deposit yang menempel pada dinding bagian dalam tube, namun ditemukan serbuk deposit di dalam dinding tube yang terbawa aliran steam. Beberapa investigasi yang dilakukan terdiri dari inspeksi visual, kekerasan vickers, analisis struktur mikro, uji XRD. Dapat disimpulkan kegagalan terjadi karena terganggunya aliran steam akibat serbuk deposit menumpuk di daerah elbow dan bukan karena lapisan oksida yang menempel di dinding dalam pipa.

Item Type: Article
Uncontrolled Keywords: PLTU, Secondary superheater, Thin lip rupture, Short term overheating, Electric steam power plant, Secondary superheater tube, Boilers
Subjects: Manufacturing Technology
Electrotechnology
Energy
Energy > Electric Power Production
Depositing User: - Annisa -
Date Deposited: 10 Jul 2024 06:10
Last Modified: 10 Jul 2024 06:10
URI: https://karya.brin.go.id/id/eprint/24614

Actions (login required)

View Item
View Item