Pengaruh literasi ekonomi dan motivasi belajar terhadap efektivitas pembelajaran siswa jurusan akuntansi keuangan dan lembaga SMK Negeri 2 Tondano

Ray, Mambu and Sjeddie, Watung and Iwan, Kandori (2022) Pengaruh literasi ekonomi dan motivasi belajar terhadap efektivitas pembelajaran siswa jurusan akuntansi keuangan dan lembaga SMK Negeri 2 Tondano. Literacy: Jurnal Pendidikan Ekonomi, 3 (1). pp. 1-10. ISSN 2774-9185

[thumbnail of Jurnal_Ray Mambu_Universitas Negeri Manado_2022.pdf]
Preview
Text
Jurnal_Ray Mambu_Universitas Negeri Manado_2022.pdf - Published Version
Available under License Creative Commons Attribution Share Alike.

Download (272kB) | Preview

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui Pengaruh Literasi Ekonomi dan Motivasi Belajar Terhadap Efektivitas Pembelajaran Siswa Jurusan Akuntansi Keuangan dan Lembaga Smk Negeri 2 Tondano. Metode penelitian ini adalah metode survey dengan sampel 80 siswa. Teknik yang digunakan dalam pengumpulan data adalah teknik kuesioner (angket), observasi dan dokumentasi. Hasil penelitian dianalisis dengan metode analisis regresi linear ganda, dan analisis korelasi sederhana dan analisis korelasi ganda. Adapun hasil dari penelitian ini menunjukan (1) Terdapat pengaruh positif dan signifikan antara literasi ekonomi terhadap efektivitas pembelajaran siswa Jurusan AKL SMK Negeri 2 Tondano, yang berarti Ha 1 diterima. Hal tersebut menggambarkan bahwa semakin baik penerapan literasi ekonomi yang diberikan maka akan meningkatkan efektivitas pembelajaran siswa. (2) Terdapat pengaruh positif dan signifikan antara motivasi belajar terhadap efektivitas pembelajaran Siswa Jurusan AKL SMK Negeri 2 Tondano, yang berarti Ha2 diterima. Hal tersebut menggambarkan bahwa semakin terjangkaunya motivasi belajar, sehingga dapat memperkecil kekecewaan dan meningkatkan efektivitas pembelajaran siswa. (3) Terdapat pengaruh yang signifikan antara literasi ekonomi dan motivasi belajar terhadap efektivitas pembelajaran siswa jurusan AKL SMK Negeri 2 Tondano, secara simultan yang berarti Ha3 dalam penelitian ini diterima.

Item Type: Article
Uncontrolled Keywords: Literasi ekonomi, Motivasi belajar, Efektivitas pembelajaran, Learning motivation, Learning methods, Learning processes, Financial accounting, Vocational education
Subjects: Urban & Regional Technology & Development > Economic Studies
Social and Political Sciences
Social and Political Sciences > Education, Law, & Humanities
Depositing User: Putu Indra Widiartha
Date Deposited: 22 Mar 2024 07:34
Last Modified: 22 Mar 2024 07:34
URI: https://karya.brin.go.id/id/eprint/23518

Actions (login required)

View Item
View Item