Analisa faktor cost overruns dengan metode interpretive structural modeling pada proyek konstruksi di Indonesia

Calvin, Limantoro and Andi, Andi and Jani, Rahardjo (2023) Analisa faktor cost overruns dengan metode interpretive structural modeling pada proyek konstruksi di Indonesia. Dimensi Utama Teknik Sipil, 10 (1): 2. pp. 20-37. ISSN 2656-3312

[thumbnail of 2656-3312_10_1_2023-2.pdf]
Preview
Text
2656-3312_10_1_2023-2.pdf - Published Version
Available under License Creative Commons Attribution.

Download (821kB) | Preview

Abstract

Dalam industri konstruksi, pembengkakan biaya (cost overruns) merupakan permasalahan yang umum terjadi. Permasalahan cost overruns menjadi salah satu penyebab utama dari permasalahan proyek. Oleh karena itu, permasalahan cost overruns sangat perlu untuk diperhatikan. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui faktor paling dominan yang menyebabkan cost overruns pada proyek konstruksi di Indonesia dan hubungan antar faktorfaktor penyebab pembengkakan biaya. Metode yang digunakan untuk mengidentifikasi dan menganalisis interaksi antar berbagai faktor pada penelitian ini adalah metode Interpretive Structural Modeling (ISM). ISM merupakan metode yang dapat menggambarkan struktur sistem yang kompleks melalui grafik maupun kata-kata. Penelitian ini menggunakan metode survei dengan penyebaran kuesioner yang memuat lima belas faktor yang menjadi penyebab cost overruns. Responden pada penelitian ini berjumlah delapan orang ahli yang telah berpengalaman pada bidang proyek konstruksi. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa akar masalah yang paling utama dari cost overruns pada proyek konstruksi adalah keterbatasan sumber daya manusia.

Item Type: Article
Uncontrolled Keywords: Cost overruns, Interpretive structural modeling, Proyek konstruksi
Subjects: Civil Engineering
Building Industry Technology > Construction Management & Techniques
Building Industry Technology > Structural Analyses
Depositing User: - Annisa -
Date Deposited: 16 Feb 2024 05:38
Last Modified: 16 Feb 2024 05:38
URI: https://karya.brin.go.id/id/eprint/23047

Actions (login required)

View Item
View Item