Analisis kandungan mineral pasir besi Pantai Selatan Kabupaten Lumajang hasil separasi magnetik

Muh., Azis Albar J. and Aditya, Perdana Putra and Eriek, Aristya Pradana Putra (2022) Analisis kandungan mineral pasir besi Pantai Selatan Kabupaten Lumajang hasil separasi magnetik. Jurnal Teknologi Kimia Mineral, 1 (2): 6. pp. 70-75. ISSN 2829-923X

[thumbnail of 2829-923X_1_2_2022-6.pdf]
Preview
Text
2829-923X_1_2_2022-6.pdf - Published Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial Share Alike.

Download (396kB) | Preview

Abstract

Potensi pasir besi di Pantai Selatan Kabupaten Lumajang cukup besar tapi belum dikelola secara mendalam dan modern. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui kandungan mineral magnetik pasir besi yang ada di Pantai Selatan Kabupaten Lumajang agar dapat memberikan informasi dan bahan kajian dalam pengembangan pengolahan pasir besi ke depan. Metode yang digunakan adalah metode separasi magnetik menggunakan magnetik separator untuk memisahkan dan mendapatkan konsentrat pasir besi titanomagnetite yang merupakan senyawa mineral besi yang kaya kandungan titanium. Berdasarkan hasil analisa XRD diketahui bahwa kandungan mineral pasir besi Pantai Selatan Kabupaten Lumajang hasil separasi magnetik mengandung mineral magnetik 39,4% dan non magnetik 60,6% yang terdiri dari senyawa kelompok mineral besi magnetite (Fe3O4), titanomagnetite/magnetite titania (Fe2.17O4Ti0.54), iron titanium oxide (Fe0.1482O2Ti0.8882), augite serta pengotor berupa senyawa silika yakni bustamite (Ca0.81Mn0.19O3Si), albite (Al1.08NaO8Si2.92), dan anthophyllite (Mg7Si8O22(OH)2). Untuk hasil analisa XRF menunjukkan kadar titanium dan besi meningkat setelah dilakukan separasi magnetik pada pasir besi Pantai Selatan Kabupaten Lumajang. Kadar titanium meningkat sebesar 3,42 % dan besi 49,6 %.

Item Type: Article
Uncontrolled Keywords: Pasir Besi, mineral magnetik, separasi magnetik, XRD, XRF
Subjects: Natural Resources & Earth Sciences > Mineral
Materials Sciences > Iron & Iron Alloys
Depositing User: Saepul Mulyana
Date Deposited: 20 Nov 2023 02:03
Last Modified: 20 Nov 2023 02:03
URI: https://karya.brin.go.id/id/eprint/22674

Actions (login required)

View Item
View Item