Penerapan model pembelajaran kooperatif tipe Think Pair Square (TPSQ) untuk meningkatkan hasil belajar matematika peserta didik kelas XII MIPA 1 SMA Negeri 1 Hulu Kuantan

Erni, Resi (2023) Penerapan model pembelajaran kooperatif tipe Think Pair Square (TPSQ) untuk meningkatkan hasil belajar matematika peserta didik kelas XII MIPA 1 SMA Negeri 1 Hulu Kuantan. Jurnal Pendidikan Media Guru Kreatif, 1 (1): 5. pp. 53-66. ISSN 2986-2167

[thumbnail of 2986-2167_1_1_2023-5.pdf]
Preview
Text
2986-2167_1_1_2023-5.pdf - Published Version

Download (897kB) | Preview

Abstract

Pembelajaran matematika masih banyak didominasi oleh aktivitas guru. Hal ini dapat dilihat pada saat guru menjelaskan materi siswa cenderung diam, hanya mendengarkan penjelasan dari guru, kurang berani memberikan pendapat pada saat guru memberikan pertanyaan, atau menanggapi jawaban teman lainnya, bahkan takut bertanya walaupun sebenarnya belum paham tentang apa yang dipelajari, tidak merespons saat guru menyajikan pekerjaan yang keliru, siswa hanya mengerjakan atau mencatat apa yang diperintahkan oleh guru. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk meningkatkan hasil belajar matematika peserta didik kelas XII MIPA 1 SMA Negeri 1 Hulu Kuantan melalui penerapan Model Pembelajaran Kooperatif Tipe Think Pair Square pada materi Statistika. Bentuk penelitian ini adalah Penelitian Tindakan Kelas (PTK). Untuk nilai pengetahuan pada skor dasar jumlah Peserta didik yang mencapai KKM mengalami peningkatan, dari 3 orang (12,5 %) pada skor dasar, menjadi 9 orang (37,5 %) pada ulangan harian I, dan 16 (66,7 %) orang diulangan harian II. Untuk nilai keterampilan Pada skor dasar jumlah Peserta didik yang mencapai KKM mengalami peningkatan, dari 3 orang (12,5 %) pada skor dasar, menjadi 10 orang (41,7 %) pada ulangan harian I, dan 15 (62,5 %) orang diulangan harian II. Berdasarkan hasil penelitian yang telah peneliti lakukan dapat disimpulkan bahwa model pembelajaran kooperatif pendekatan struktural Think Pair Square (TPS) dapat memperbaiki proses pembelajaran dan meningkatkan hasil belajar matematika Peserta didik kelas XII MIPA 1 SMAN 1 Hulu Kuantan pada semseter ganjil tahun pelajaran 2022 / 2023 pada materi pokok Statistika.

Item Type: Article
Uncontrolled Keywords: Hasil belajar, Pembelajaran kooperatif, Statistika. Educational Methods, Activity learning, Educational statistics.
Subjects: Mathematical Sciences > Statistical Analysis
Social and Political Sciences > Education, Law, & Humanities
Depositing User: - Anneke -
Date Deposited: 18 Sep 2023 06:30
Last Modified: 18 Sep 2023 06:30
URI: https://karya.brin.go.id/id/eprint/22097

Actions (login required)

View Item
View Item