Estimasi model prediksi frekuensi kritis lapisan ionosfer pada matahari tenang

Habirun and Sity Rachyany and Mumen Tarigan and Koeswadi and S Agung Nugroho (1993) Estimasi model prediksi frekuensi kritis lapisan ionosfer pada matahari tenang. Proceeding Program Penelitian Dirgantara LAPAN (D-III): 1. pp. 1-9.

[thumbnail of Prosiding_Habirun_LAPAN_1993.pdf]
Preview
Text
Prosiding_Habirun_LAPAN_1993.pdf - Published Version

Download (4MB) | Preview

Abstract

Dalam tulisan ini dibahas estimasi model frekuensi kritis lapisan ionosfer berdasarkan median bulanan setiap jam. Khususnya median frekuensi maksimum (fmax) dan frekuensi minimum (fmin). Pada estimasi model, efek posisi matahari (Utara, Katulistiwa,Selatan) dan periodesitas sunspot matahari diperhitungkan. Model yang diperoleh dari estimasi tersebut dipergunakan untuk memprediksi frekuensi kritis lapisan ionosfer pada waktu yang akan datang. Data yang dipergunakan dari stasiun ionosonda Biak, Pontianak dan Pameungpeuk tahun 1986 pada saat matahari tenang (jumlah bilangan sunspot mencapai terendah).
Model prediksi frekuensi kritis lapisan ionosfer yang diperoleh pada setiap posisi matahari adalah model autoregresi orde dua atau AR(2,0,0) untuk fmax dan model autoregresi moving average orde satu nol satu atau ARMA(1,0,1) untuk fmin. Tingkat Kesalahan model estimasi yang dicapai berkisar antara 1% hingga 5%, berdasarkan uji statistik dengan data pengamatan sebagai pembanding.

Item Type: Article
Uncontrolled Keywords: Prediksi frekuensi, fmin-fmax
Subjects: Taksonomi LAPAN > Sains Antariksa dan Atmosfer > Penelitian, Pengembangan, dan Perekayasaan > Sains Antariksa > Dinamika Ionosfer dan Cuaca Antariksa
Taksonomi LAPAN > Sains Antariksa dan Atmosfer > Penelitian, Pengembangan, dan Perekayasaan > Sains Antariksa > Matahari dan Astrofisika
Divisions: LAPAN > SAINS ANTARIKSA DAN ATMOSFER
Depositing User: - mayang -
Date Deposited: 24 Nov 2023 23:00
Last Modified: 24 Nov 2023 23:00
URI: https://karya.brin.go.id/id/eprint/21028

Actions (login required)

View Item
View Item