Variabilitas temperatur udara permukaan wilayah Indonesia berdasarkan data satelit

Lely Qodrita Avia and Indah Susanti and Agung Haryanto (2010) Variabilitas temperatur udara permukaan wilayah Indonesia berdasarkan data satelit. In: "Seminar Nasional Sains Atmosfer 2010" Kontribusi Sains Atmosfer dalam menghadapi Perubahan Iklim Indonesia, 16 Juni 2010, Bandung.

[thumbnail of Prosiding_Lely_LAPAN_2010.pdf]
Preview
Text
Prosiding_Lely_LAPAN_2010.pdf - Published Version

Download (3MB) | Preview

Abstract

Temperatur udara merupakan bagian dari unsur iklimPenelitian tentang variabilitas temperatur udara permukaan wilayah Indonesia telah dilakukan dengan tujuan untuk mengetahui karakteristik temperatur udara permukaan wilayah Indonesia secara spasial. Data Hasil penelitian utama yang digunakan pada penelitian ini adalah data satelit AIRS (Atmospheric Infrared Sounder) selama periode September 2002 sampai Desember 2008 menunjukkan bahwa karakteristik distribusi temperatur udara permukaan rata-rata bulanan tampak jelas dipengaruhi oleh posisi matahari dan jumlah radiasi matahari yang diterima. Hal ini ditunjukkan oleh daerah lautan pada musim hujan di Indonesia dimana matahari berada di belahan bumi selatan mengakibatkan temperatur udara permukaan lebih tinggi yaitu lebih dari 300K di daerah perairan bagian selatan yang tampak lebih tinggi dibadingkan dengan perairan bagian utara yang umumnya kurang dari 299K. Secara spasial di wilayah Indonesia tampak memiliki tingkat variabilitas temperatur udara permukaan yang rendah di daerah daratan, umumnya berkisar antara 0.3 % sampai 0.4 %, sedangkan untuk perairan umumnya tampak lebih rendah dari pada daratan. Pengaruh topografi terhadap temperatur udara permukaan juga terlihat sangat signifikan dimana tampak semakin tinggi daerah akan terjadi pengurangan temperatur udara permukaan seperti yang terlihat di sekitar daerah bukit barisan, Kalimantan Timur, Sulawesi Tengah dan dataran tinggi Papua yang umumnya memiliki temperatur kurang dari 297.5K.

Item Type: Conference or Workshop Item (Paper)
Uncontrolled Keywords: satelit AIRS, variabilitas, temperatur udara permukaan
Subjects: Taksonomi LAPAN > Sains Antariksa dan Atmosfer > Penelitian, Pengembangan, dan Perekayasaan > Sains Teknologi Atmosfer > Perubahan Iklim
Taksonomi LAPAN > Teknologi Penginderaan Jauh > Penelitian, Pengkajian, dan Pengembangan > Teknologi dan Data Penginderaan Jauh > Perolehan Data > Satelit
Divisions: LAPAN
Depositing User: - Aullya -
Date Deposited: 01 Oct 2023 07:43
Last Modified: 01 Oct 2023 07:43
URI: https://karya.brin.go.id/id/eprint/19865

Actions (login required)

View Item
View Item