Hubungan antara riwayat status gizi ibu masa kehamilan dengan pertumbuhan bayi usia 9-12 bulan

Rilyani, Rilyani and Lelly, Sugiyati (2020) Hubungan antara riwayat status gizi ibu masa kehamilan dengan pertumbuhan bayi usia 9-12 bulan. Holistik: Jurnal Kesehatan, 14 (4): 7. pp. 556-563. ISSN 1978-3337

[thumbnail of Jurnal_Rilyani_Universitas Malahayati Bandar Lampung_2020-7.pdf]
Preview
Text
Jurnal_Rilyani_Universitas Malahayati Bandar Lampung_2020-7.pdf - Published Version

Download (373kB) | Preview

Abstract

Pendahuluan: gizi ibu hamil perlu mendapat perhatian karena sangat berpengaruh pada perkembangan janin yang dikandungnya, Wanita hamil berisiko mengalami KEK jika memiliki LILA < 23,5 cm. ibu hamil dengan KEK berisiko melahirkan bayi berat lahir rendah (BBLR). BBLR akan membawa risiko kematian, dan gangguan pertumbuhan dan perkembangan anak. KEK juga dapat menjadi penyebab tidak langsung kematian ibu. Data dari Puskesmas Way Panji mengatakan bahwa terdapat 43 orang (29,05%) yang berisiko KEK dengan LILA <
23,5 cm. Tujuan: diketahui Hubungan Status Gizi Ibu Masa Kehamilan Dengan Pertumbuhan Bayi Di Puskesmas Way
Panji Kecamatan Way Panji Kabupaten Lampung Selatan
Metode: Jenis penelitian kuantitatif dengan menggunakan metode penelitian crossectional , Subyek dalam penelitian ini adalah Ibu Masa Kehamilan, Variabel dependen : Pertumbuhan bayi, variabel independent: gizi ibu
saat hamil, populasinya paraibu yang telah melahirkan dan bayinya usia 9-12 bulan dengan total sampel berjumlah 143 responden/bayi, dilakukan pada bulan Juli-Agustus 2020, dengan analisa univariat dan bivariat (Chi-Square).
Hasil: Didapatkan Distribusi frekuensi status gizi ibu masa kehamilan, sebagian besar dengan gizi baik yaitu
sebanyak 113 (79,0%) responden. pertumbuhan bayi kategori normal yaitu sebanyak 107 (74,8%). Ada hubungan status gizi ibu masa kehamilan dengan pertumbuhan bayi (p-value 0.000 : OR 5,314). Simpulan: ada hubungan status gizi ibu masa kehamilan dengan pertumbuhan bayi di Puskesmas Way Panji,
Disarankan kepadapihak manajemen Puskesmas setempat supaya dapat meningkatan upaya promosi guna penurunan kejadian pertumbuhan bayi yang abnormal dan membantu terpenuhinya kebutuhan gizi atau nutrisi pada saat ibu dalam masa kehamilan dengan cara pemberian leaflet atau poster.

Item Type: Article
Uncontrolled Keywords: Riwayat status gizi, Masa kehamilan, Pertumbuhan, Bayi usia 9-12 bulan
Subjects: Health Resources > Health Delivery Plans, Projects & Studies
Medicine & Biology > Nutrition
Depositing User: - Elfrida Meryance Saragih
Date Deposited: 27 Jun 2023 07:03
Last Modified: 27 Jun 2023 07:03
URI: https://karya.brin.go.id/id/eprint/18698

Actions (login required)

View Item
View Item