Hubungan efikasi diri dengan ketaatan minum Obat Anti Tuberkulosis (OAT) pada penderita tuberkulosis paru

U.C.A.S, Isnainy and Sri, Sakinah and Heri, Prasetya (2020) Hubungan efikasi diri dengan ketaatan minum Obat Anti Tuberkulosis (OAT) pada penderita tuberkulosis paru. Holistik: Jurnal Kesehatan, 14 (2): 8. pp. 219-225. ISSN 1978-3337

[thumbnail of Jurnal_U.C.A.S Isnainy_Universitas Malahayati Bandar Lampung_2020-8.pdf]
Preview
Text
Jurnal_U.C.A.S Isnainy_Universitas Malahayati Bandar Lampung_2020-8.pdf - Published Version

Download (398kB) | Preview

Abstract

Pendahuluan: Tuberkulosis adalah salah satu penyakit kronis dengan waktu pengobatan selama 6 bulan atau
lebih, maka diperlukan adanya efikasi diri dalam diri pasien bahwa dengan rutin minum obat akan mencapai
kesembuhan sehingga dapat mencegah penularan penyakit. Penderita harus memiliki efikasi diri, yaitu keyakinan
individu dalam mengelola perilaku tertentu untuk mencapai kesembuhan. Kepatuhan adalah tingkat pasien
melaksanakan cara pengobatan dan perilaku yang disarankan oleh dokternya ataupun petugas pelayan
kesehatan..
Tujuan: Untuk mengetahui hubungan antara efikasi diri terhadap kepatuhan minum obat anti TB (OAT) di
Puskesmas Rawat Inap Banjar Agung Kecamatan Jati Agung Kabupaten Lampung Selatan.
Metode: Penelitian dilakukan pada Mei-Juni 2019 dengan menggunakan metode Cross Sectional. Terdapat 36
responden di Puskesmas Rawat Inap Banjar Agung. Pengumpulan data dilakukan dengan cara wawancara
langsung. Kuesioner yang digunakan adalah Kuisioner Efikasi Diri untuk menilai tingkat efikasi diri dan Kuisioner
Ketaatan untuk menilai kepatuhan minum obat responden.
Hasil : Melalui analisis Chi-Square diperoleh nilai p=0,001 terhadap efikasi diri dengan kepatuhan minum obat
pasien TB di Puskesmas Rawat Inap Banjar Agung
Simpulan: Terdapat hubungan yang bermakna antara efikasi diri dengan kepatuhan minum obat terhadap
pasien TB di Puskesmas Rawat Inap Banjar Agung

Item Type: Article
Uncontrolled Keywords: Obat anti tuberkulosis; Ketaatan minum obat; Efikasi diri; Penderita; Tuberkulosis paru
Subjects: Health Resources > Health Education & Manpower Training
Medicine & Biology > Parasitology
Medicine & Biology > Pharmacology & Pharmacological Chemistry
Depositing User: - Elfrida Meryance Saragih
Date Deposited: 20 Jun 2023 11:01
Last Modified: 20 Jun 2023 11:01
URI: https://karya.brin.go.id/id/eprint/18647

Actions (login required)

View Item
View Item