Meningkatkan penjualan pakan ikan dan obat ikan pada toko Indo Multi Fish P.S melalui marketing digital

Nalsa, Cintya Resti and Dwi, Shinta Rahayu and Apriliyani, Diah Kartikasari (2022) Meningkatkan penjualan pakan ikan dan obat ikan pada toko Indo Multi Fish P.S melalui marketing digital. Journal of Research Applications in Community Service, 1 (1): 3. pp. 15-22. ISSN 2963-9271

[thumbnail of Jurnal_Nalsa Cintya Resti_IAIN Kediri_2022.pdf]
Preview
Text
Jurnal_Nalsa Cintya Resti_IAIN Kediri_2022.pdf

Download (428kB) | Preview

Abstract

Perkembangan teknologi digital sangat memungkinkan para pelaku usaha di Indonesia untuk memasarkan produknya secara online serta dapat melakukan transaksi melalui suatu sistem secara online pula. Hal ini tidak lepas dari sifat pemasaran yang universal yang dapat diterapkan dimana-mana. Kegiatan pengabdian masyarakat “Meningkatkan Penjualan Pakan Ikan dan Obat Ikan pada Toko Indo Multi Fish P.S Melalui Marketing Digital” ini berupa pelatihan dengan metode Diskusi Kelompok Terarah atau Focus Group Discussion (FGD) dan demonstrasi penggunaan media sosial dalam memasarkan produk. Materi dalam pelatihan berupa pengenalan teknologi pemasaran, pengenalan media sosial sebagai saran promosi yang efektif dan efisien, dan pembuatan akun media sosial (Instagram, whatsapp, dan Facebook Page) untuk tujuan marketing digital toko. Dari kegiatan pelatihan ini, pengetahuan dan keterampilan peserta pelatihan dalam memanfaatkan teknologi pemasaran online meningkat, salah satunya ditunjukkan dengan dihasilkannya akun-akun media sosial untuk keperluan marketing digital toko Indo Multi Fish P.S. Berdasarkan kegiatan pengabdian ini dihasilkan bahwa pemilik dan staff Toko Indo Multi Fish P.S memahami keuntungan menggunakan media sosial sebagai alat marketing digital untuk meningkatkan penjualan produk secara lebih efektif dan efisien

Item Type: Article
Uncontrolled Keywords: Meningkatkan, Penjualan, Digital marketing, Toko Indo Multi Fish P.S
Subjects: Materials Sciences
Economics and Business > Domestic Commerce, Marketing, & Economics
Depositing User: - Dina -
Date Deposited: 21 Jun 2023 08:15
Last Modified: 21 Jun 2023 08:15
URI: https://karya.brin.go.id/id/eprint/18425

Actions (login required)

View Item
View Item