Optimalisasi letak tower crane terhadap waktu siklus pada proyek y

Satrio, Mahardhika and Afrizal, Nursin (2022) Optimalisasi letak tower crane terhadap waktu siklus pada proyek y. Construction and Material Journal, 4 (2): 8. pp. 137-148. ISSN 2655-9625

[thumbnail of Jurnal_Satrio Mahardhika_Politeknik Negeri Jakarta_2022.pdf]
Preview
Text
Jurnal_Satrio Mahardhika_Politeknik Negeri Jakarta_2022.pdf - Published Version
Available under License Creative Commons Attribution Share Alike.

Download (1MB) | Preview

Abstract

Pada sebuah proyek konstruksi, terdapat berbagai macam kegiatan yang sangat kompleks. Oleh karena itu, digunakanlah alat berat Tower Crane untuk membantu pekerjaan pada proyek tersebut. Tower Crane harus diperhitungkan tata letaknya, karena letak Tower Crane yang optimal akan menghasilkan nilai waktu siklus dan produktivitas yang efisien. Sehubungan dengan itu, tujuan dari penelitian ini adalah untuk mendapatkan faktor-faktor yang harus diperhatikan dalam menentukan letak TowerCrane, dan titik letak dari Tower Crane yang paling optimal dan paling efisien pada proyek yang ditinjau. Pada penelitian ini akan dibentuk 3 buah skenario berdasarkan feasible area dan letak Tower Crane terhadap struktur bangunan yang akan dibangun. Skenario 1 tata letak Tower Crane merupakan skenario eksisting yang terdapat pada proyek Y. Pada skenario 2, letak dari Tower Crane 1 dipindahkan ke koordinat (152,10; 43,30) dan Tower Crane 2 dipindahkan ke koordinat (41,36; 29,38). Sedangkan pada skenario 3, letak dari Tower Crane 2 dipindahkan ke koordinat (36,60; 21,38). Selanjutnya, akan dilakukan analisis dan perbandingan terhadap nilai waktu siklus dan produktivitas dari Tower Crane.Dengan demikian, diperoleh hasil dari nilai total waktu siklus terendah sebesar 17277,32 menit pada skenario 3, dengan selisih 1048,53 menit jika dibandingkan dengan kondisi eksisting (skenario 1).Selain itu, nilai produktivitas terbesar berhasil diperoleh pada skenario 3, yaitu sebesar 5078,00 kg/jam pada Tower Crane 1 dan 5559,73 kg/jam pada Tower Crane 2. Skenario 3 juga dinilai sudah optimal jika ditinjau berdasarkan faktor-faktor yang harus diperhatikan dalam menentukan letak Tower Crane.

Item Type: Article
Uncontrolled Keywords: Optimalisasi, Produktivitas, Skenario, Tower crane, Waktu siklus
Subjects: Civil Engineering
Civil Engineering > Construction Equipment, Materials, & Supplies
Depositing User: Djaenudin djae Mohamad
Date Deposited: 23 May 2023 07:54
Last Modified: 23 May 2023 07:54
URI: https://karya.brin.go.id/id/eprint/17040

Actions (login required)

View Item
View Item