Keramat Batu (Patahu) di masyarakat Ngaju, Kalimantan Tengah

Sunarningsih, Sunarningsih (2015) Keramat Batu (Patahu) di masyarakat Ngaju, Kalimantan Tengah. Naditira Widya, 9 (2): 3. pp. 121-134. ISSN 1410 - 0932

[thumbnail of 124] Text
124 - Published Version

Download (45kB)

Abstract

Masyarakat Ngaju yang tinggal di sepanjang Sungai Kahayan dan Sungai Kapuas Kalimantan Tengah merupakan komunitas asli. Mereka mengenal kepercayaan Kaharingan dan masih mengadakan ritual yang berkaitan dengan daur kehidupan dan kematian. Salah satu bangunan yang dimiliki oleh setiap desa di masyarakat Ngaju adalah keramat batu atau yang biasa disebut dengan patahu. Artikel ini mengkaji tentang ragam bentuk dan fungsi, serta perubahan fungsi keramat batu di masyarakat sekarang. Metode yang digunakan adalah deskriptif dengan penalaran induktif. Data patahu dikumpulkan melalui kegiatan survei dan wawancara. Berdasarkan hasil observasi dan analisis dapat diketahui bahwa mayoritas bentuk batu yang dikeramatkan adalah batu bentukan alam, dan ada bentuk lain yang memberi petunjuk pada masuknya pengaruh luar di masyarakat. Selain itu, meskipun kepercayaaan terhadap kekuatan keramat batu tetap lestari, tetapi fungsi utama keramat batu di masyarakat telah berubah, hanya sebagai simbol penjaga desa.

Item Type: Article
Uncontrolled Keywords: Keramat batu, Patahu, masyarakat Ngaju, Kalimantan Tengah
Subjects: Social and Political Sciences > Archaeology
Depositing User: Anif Maulidiawati
Date Deposited: 08 May 2023 12:08
Last Modified: 08 May 2023 12:08
URI: https://karya.brin.go.id/id/eprint/16245

Actions (login required)

View Item
View Item