Perbedaan capaian kontrasepsi pascasalin jangka panjang sebelum dan saat pandemi Covid-19

Dave, Orlando Gumay and Dini, Pusianawati and Hartanto, Bayuaji (2022) Perbedaan capaian kontrasepsi pascasalin jangka panjang sebelum dan saat pandemi Covid-19. Obgynia: Indonesian Journal of Obstetrics and Gynecology Science, 5 (2): 8. pp. 226-233. ISSN 2615-496X

[thumbnail of Indonesian Journal of Obstetrics & Gynecology Science_Dave Orlando Gumay_Univesitas Padjadjaran.pdf]
Preview
Text
Indonesian Journal of Obstetrics & Gynecology Science_Dave Orlando Gumay_Univesitas Padjadjaran.pdf

Download (1MB) | Preview
Official URL: http:// www.obgynia.com

Abstract

Tujuan: Mengetahui perbedaan capaian kontrasepsi pascasalin jangka panjang sebelum dan saat pandemi COVID-19 di RSUP dr. Hasan Sadikin Bandung. Metode: Penelitian ini adalah studi analitik observasional dengan pendekatan potong silang menggunakan data sekunder dari rekam medik subjek penelitian selama masa pengamatan yakni sebelum pandemi (1 Maret 2019– 28 Februari 2020) dan saat pandemi (1 Maret 2020–28 Februari 2021). Dilakukan analisis perbedaan capaian kontrasepsi pascasalin jangka panjang sebelum dan saat pandemi COVID-19, serta perbedaan capaian penggunaan kontrasepsi pascasalin jangka panjang berdasarkan status infeksi COVID-19 menggunakan uji chi-square. Nilai P <0,05 dianggap bermakna secara statistik. Hasil: Selama periode pengamatan didapatkan proporsi subjek yang mendapatkan layanan kontrasepsi pascasalin pada periode pandemi lebih tinggi secara bermakna dibandingkan dengan kelompok sebelum pandemi (38,8% vs 27,7%, P<0,001). Tidak didapatkan perbedaan bermakna sebaran penggunaan metode kontrasepsi pada kelompok saat pandemi yang terinfeksi dan tidak terinfeksi COVID-19. Kesimpulan: Capaian pemberian kontrasepsi pascasalin jangka panjang saat pandemi lebih tinggi secara bermakna dibandingkan dengan sebelum pandemi. Tidak didapatkan perbedaan yang bermakna capaian kontrasepsi pascasalin jangka panjang saat pandemi pada subjek yang terinfeksi dan tidak terinfeksi COVID-19.

Item Type: Article
Uncontrolled Keywords: COVID-19, Kontrasepsi pascasalin, Pandemi.
Subjects: Health Resources
Health Resources > Health Care Technology
Health Resources > Health Services
Depositing User: - Yayan Sofyan
Date Deposited: 21 Feb 2023 05:17
Last Modified: 21 Feb 2023 05:17
URI: https://karya.brin.go.id/id/eprint/14587

Actions (login required)

View Item
View Item