Pengaruh metode cervio pada pengetahuan dan sikap kader PKK tentang deteksi dini kanker leher rahim melalui tes iva di Kecamatan Baso tahun 2022

Nessa, Maretta and Gatot, N.A. Winarno and Herman, Susanto (2022) Pengaruh metode cervio pada pengetahuan dan sikap kader PKK tentang deteksi dini kanker leher rahim melalui tes iva di Kecamatan Baso tahun 2022. Obgynia: Indonesian Journal of Obstetrics and Gynecology Science, 5 (2). pp. 293-302. ISSN 2615-496X

[thumbnail of Journal_ Nessa_UNPAD_2022.pdf]
Preview
Text
Journal_ Nessa_UNPAD_2022.pdf

Download (1MB) | Preview
Official URL: http://www.obgynia.com

Abstract

Tujuan: Penelitian bertujuan untuk mengukur dan menganalisis pengaruh penerapan metode CerVio pada pengetahuan dan sikap kader PKK (Pemberdayaan Kesejahteraan Keluarga) tentang deteksi dini kanker leher rahim melalui tes IVA.Metode: Penelitian eksperimen semu dengan rancangan Pretest and Posttest Control Group yang dilakukan di Kecamatan Baso, Kabupaten Agam, Provinsi Sumatera Barat.Jumlah subjek penelitian 121 kader PKK (Total Sampling) dengan kriteria tertentu yang dibagi dalam kelompok intervensi (60 orang) dan kelompok kontrol (61 orang). Pengumpulan data primer menggunakan kuesioner pengetahuan dan kuesioner sikap.
Hasil: Hasil penelitian menunjukkan terdapat perbedaan yang bermakna antara kelompok intervensi dan kelompok
kontrol (nilai p<0,005). Metode CerVio berperan dalam meningkatkan pengetahuan Kader PKK 2,76 kali (Risiko
Relatif=2,76) dan meningkatkan sikap Kader PKK 5,21 kali (Risiko Relatif =5,21) lebih positif daripada Kader
PKK yang tidak mendapat intervensi. Penelitian ini membuktikan adanya peningkatan yang lebih tinggi pada
pengetahuan dan sikap Kader PKK yang mendapat metode CerVio dibandingkan dengan yang tidak.Kesimpulan: Ada pengaruh metode CerVio pada pengetahuan dan sikap Kader PKK tentang deteksi dini kanker leher rahim melalui tes IVA.

Item Type: Article
Uncontrolled Keywords: Pendidikan kesehatan, Pengetahuan, Sikap, Kader PKK, Kanker rahim leher
Subjects: Health Resources
Health Resources > Health Care Technology
Health Resources > Health Services
Depositing User: - Een Rohaeni
Date Deposited: 27 Dec 2022 04:35
Last Modified: 27 Dec 2022 04:35
URI: https://karya.brin.go.id/id/eprint/14040

Actions (login required)

View Item
View Item