Yani, Suryani (2022) Analisis glikoprotein 160 (GP 160) Human Immunodeficiency Virus (HIV) sebagai kandidat vaksin subunit sel B Acquired Immunodeficiency Syndrome (AIDS). Berita Biologi: Jurnal Ilmu-Ilmu Hayati, 21 (2). pp. 143-148. ISSN 0126-1754
Jurnal_Yani Suryani_Fakultas Sains dan Teknologi, UIN Sunan Gunung Djati_2022.pdf - Published Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial Share Alike.
Download (453kB) | Preview
Abstract
Vaksin HIV yang ada saat ini belum bekerja dengan baik, sehingga perlu dilakukan pencarian kandidat vaksin HIV yang memiliki aktivitas yang optimal dalam meningkatkan aktivasi sistem imun, sehingga perkembangan HIV bisa dihambat. Penelitian ini bertujuan untuk mencari subunit peptida yang potensial untuk mengaktivasi sel B. Kandidat potensial untuk vaksin subunit HIV adalah glikoprotein 160. Metode yang dilakukan adalah imonoinformatika dengan menganalisis interaksi peptida dengan sel b, selanjutnya menganalisis toksisitas peptida tersebut. Alat pada penelitian ini terdiri dari satu set laptop, aplikasi uniprot, aplikasi IEDB AR dan aplikasi ToxinPred. Adapun bahan yang digunakan adalah sekuen glikoprotein 160. Hasil analisis menunjukan bahwa ada 4 peptida potensial yang dapat mengaktivasi sel B dan tidak beracun bagi tubuh manusia, yaitu MRVMGIQ (Metionin, Arginin, Valin, Metionin, Glisin, Isoleusin, Glutamin), NMWKNNM (Asparagin, Metionin, Triptopan, Lysin, Asparagin, Asparagin, Metionin), EIMGDIR (Asam Glutamat, Isoleusin, Metionin, Glisin, Asam Aspartat, Isoleusin, dan Arginin) dan MWQRVGQ (Metionin, Triptopan, Glutamin, Arginin, Valin, Glisin dan Glutamin).
Item Type: | Article |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | AIDS, Epitope, Glycoprotein, HIV, In silico |
Subjects: | Health Resources > Health Care Technology Medicine & Biology > Microbiology |
Depositing User: | Mrs. Sri Wulan |
Date Deposited: | 20 Dec 2022 07:02 |
Last Modified: | 20 Dec 2022 07:02 |
URI: | https://karya.brin.go.id/id/eprint/13792 |