Kesalahan proses berpikir mahasiswa laki-laki dan perempuan dalam memecahkan masalah grup

Suesthi, Rahayuningsih and Feriyanto, Feriyanto (2018) Kesalahan proses berpikir mahasiswa laki-laki dan perempuan dalam memecahkan masalah grup. Journal of Mathematics Education and Science, 1 (2): 4. pp. 67-75. ISSN 2621-1203

[thumbnail of Jurnal_Suesthi Rahayuningsih_UNUGIRI_2018.pdf]
Preview
Text
Jurnal_Suesthi Rahayuningsih_UNUGIRI_2018.pdf

Download (694kB) | Preview

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk:1) mendeskripsikan kesalahan proses berpikir mahasiswa laki-laki dalam memecahkan masalah grup; 2) mendeskripsikan kesalahan proses berpikir mahasiswa perempuan dalam memecahkan masalah grup.Penelitian ini merupakan penelitian eksploratif dengan menggunakan pendekatan kualitatif. Pengumpulan data dilakukan dengan wawancara berbasis tugas. Kesalahan proses berpikir berdasarkan indikator: kesalahan fakta, kesalahan konsep, kesalahan operasi dan kesalahan prinsip dalam memecahkan masalah grup. Data dalam penelitian ini berupa hasil wawancara dan tes masalah grup.Hasil penelitian menunjukkan bahwa pada kesalahan fakta, subjek laki-laki mengalami kesalahan menginterpretasikan hasil yang didapat, sedangkan subjek perempuan tidak memahami simbol (H, #) dan mengalami kesalahan dalam menuliskan simbol grup. Pada kesalahan konsep, kedua subjek mengalami kesalahan yang sama yaitu kesalahan dalam menjelaskan grup dan sifat tertutup. Demikian juga pada kesalahan operasi, tidak ada perbedaan yang signifikan pada kedua subjek. Pada kesalahan prinsip, subjek laki-laki tidak mengkaitkan elemen identitas yang diperoleh di langkah sebelumnya dalam menentukan invers, sedangkan subjek perempuan tidak mengkaitkan himpunan H dan operasi biner.

Item Type: Article
Subjects: Mathematical Sciences > Statistical Analysis
Depositing User: Saepul Mulyana
Date Deposited: 15 Nov 2022 22:29
Last Modified: 15 Nov 2022 22:29
URI: https://karya.brin.go.id/id/eprint/12932

Actions (login required)

View Item
View Item