Anisa Rarasati and Dony Kushardono (2020) Pemanfaatan data enhanced vegetation index VIIRS dan perbandingan dengan modis untuk pemantauan pertumbuhan padi di Pulau Jawa. Jurnal Penginderaan Jauh dan Pengolahan Data Citra Digital, 17 (2). pp. 115-122. ISSN 1412-8098
Jurnal_Anisa Rarasati_Pusfatja_2020.pdf
Download (622kB) | Preview
Abstract
Beras merupakan salah satu makanan pokok masyarakat Indonesia yang banyak diproduksi di dalam negeri. Karena tingginya tingkat konsumsi beras, pemerintah perlu memprediksi produksi tanaman padi dalam negeri untuk membuat kebijakan. Prediksi produktivitas padi ini dapat dilakukan menggunakan data penginderaan jauh. Di Indonesia telah dibuat pedoman pengolahan prediksi padi oleh Pusat Pemanfaatan Penginderaan Jauh LAPAN menggunakan Enhanced Vegetation Index (EVI) yang berasal dari sensor Moderate Resolution Imaging Spectroradiometer (MODIS) satelit Terra. Selain itu, data MODIS juga banyak digunakan di bidang pertanian, khususnya padi. Tetapi data MODIS hampir berakhir masa berlakunya sehingga diperlukan data pengganti. Data Visible Infrared Imaging Radiometer Suite (VIIRS) didesain sebagai pengganti MODIS. Untuk itu, penelitian ini dilakukan untuk mengetahui hubungan data EVI dari VIIRS dan MODIS dalam tujuannya menggantikan data MODIS pada pemantauan padi. Dan hasil yang didapatkan menunjukkan tingkat korelasi tinggi dengan R2 sebesar 0,84 antara kedua EVI tersebut. Oleh karena itu, EVI VIIRS memiliki potensi yang sangat baik untuk menggantikan EVI MODIS
Item Type: | Article |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | VIIRS, MODIS, Enhanced Vegetation Index |
Subjects: | Taksonomi LAPAN > Teknologi Penginderaan Jauh > Penelitian, Pengkajian, dan Pengembangan > Pemanfaatan Penginderaan Jauh |
Divisions: | LAPAN > Deputi Penginderaan Jauh > Pusat Pemanfaatan Penginderaan jauh |
Depositing User: | Administrator Repository |
Date Deposited: | 24 Jun 2021 12:08 |
Last Modified: | 31 Oct 2022 01:33 |
URI: | https://karya.brin.go.id/id/eprint/11742 |