EFEKTIVITAS MOTIVASI KERJA DALAM MENINGKATKAN KINERJA PEGAWAI

Riastuti, Yualina and Suhana, Suhana (2012) EFEKTIVITAS MOTIVASI KERJA DALAM MENINGKATKAN KINERJA PEGAWAI. Buletin "Reaktor", 9 (2). pp. 57-65. ISSN ISSN: 0216-2695

[thumbnail of 317] Text
317 - Published Version

Download (22kB)

Abstract

EFEKTIVITAS MOTIVASI KERJA DALAM MENINGKATKAN KINERJA PEGAWAI. Suatu organisasi perusahaan dalam melaksanakan kegiatannya, baik perusahaan swasta maupun instansi pemerintah akan berusaha untuk mencapai tujuan yang telah ditetapkan sebelumnya. Keberhasilan berbagai aktivitas di dalam perusahaan/instansi dalam mencapai tujuan bukan hanya tergantung pada keunggulan tekonologi, dana operasi, sarana ataupun prasarana yang dimiliki, melainkan juga tergantung pada aspek sumber daya manusia. Motivasi merupakan hal yang sangat penting untuk diperhatikan oleh pihak instansi bila menginginkan setiap pegawai dapat memberikan andil positif terhadap pencapaian tujuan perusahaan/ instansi, karena dengan motivasi seorang pegawai akan memiliki semangat yang tinggi dalam melaksanakan tugas. Makalah ini membahas studi kasus perlunya motivasi kerja ditingkatkan untuk mendorong peningkatan kinerja pegawai di lingkungan Pusat Teknologi Bahan Industri Nuklir (PTBIN). Penilaian kinerja didasarkan pada tingkat pendidikan dan tingkat kehadiran pegawai yang menjadi tolak ukur pencapaian efektivitas motivasi kerja. Dari hasil pembahasan dapat disimpulkan bahwa kualitas pendidikan yang dimiliki oleh pegawai di PTBIN tidak diimbangi dengan tingginya capaian kinerja pegawai secara maksimal. Hal tersebut dapat dilihat pada tingginya ketidak hadiran/ absen pegawai di lingkungan PTBIN, yang berarti bahwa tingkat motivasi mereka untuk menyelesaikan pekerjaan semakin rendah dan efektivitas motivasi kerja dalam meningkatkan kinerja pegawai belum terlaksana dengan baik.
Kata kunci : Motivasi, Kinerja

Item Type: Article
Subjects: Taksonomi BATAN > Manajemen > Sumber Daya Manusia > Manajemen Kinerja
Taksonomi BATAN > Manajemen > Sumber Daya Manusia > Manajemen Kinerja
Divisions: BATAN > Pusat Reaktor Serba Guna
IPTEK > BATAN > Pusat Reaktor Serba Guna
Depositing User: Administrator Repository
Date Deposited: 07 May 2018 01:14
Last Modified: 31 May 2022 09:22
URI: https://karya.brin.go.id/id/eprint/1047

Actions (login required)

View Item
View Item