FABRIKASI TABUNG VAKUMSISTEM UJI KEBOCORAN GAS HELIUM Sigit A. Santa, Puradwi I. Wahyono, Heru Artadi, Ismu Handoyo, Joko Prasetio, Eddy Sumarno

Sigit Asmara Santa, SAS and Puradwi I, Pur and Heru Artadi, HA and Ismu Wahyono, Puradwi and Joko Prasetio W, JPW and Edy Sumarno, ES (2004) FABRIKASI TABUNG VAKUMSISTEM UJI KEBOCORAN GAS HELIUM Sigit A. Santa, Puradwi I. Wahyono, Heru Artadi, Ismu Handoyo, Joko Prasetio, Eddy Sumarno. In: Prosiding Presentasi Ilmiah Teknologi Keselamatan Nuklir IX ISSN No. 1410-0533, Pusat Teknologi dan Keselamatan Reaktor Nuklir.

Full text not available from this repository.

Abstract

ABSTRAK
FABRIKASI TABUNG VAKUM SISTEM UJI KEBOCORAN GAS HELIUM. Telah dibuat prototipe tabung vakum sistem uji kebocoran gas Helium. Tujuannya adalah untuk mengembangkan metode deteksi kebocoran yang ada agar kepekaan sistem uji kebocoran gas Helium meningkat. Prototipe tabung vakum alat bantu uji ini tersusun dari 2 pasang flange dan blind flange ukuran 4,8 inci yang dihubungkan dengan tabung SS 304 diameter 4 inci sepanjang 110 cm, pipa-pipa penghubung ke sistem spektrometer massa gas Helium serta beberapa penetrasi instrumen ke dalam tabung vakum. Penetrasi tersebut dipakai untuk menempatkan 3 buah termokopelpengukur suhu, sebuah pressure gauge dan sebuah untuk ekstraksi udara tabung vakum. Ekstrasi udara dilakukan menggunakan pompa vakum eksternal berkekuatan 142 l/menit. Sistem kendali temperatur dipakai untuk mengatur suhu ruang tabung vakum yang dipanaskan dengan 7 buah elemen pemanas berdaya total 4100 Watt. Kalibrator kebocoran gas Helium dengan tingkat kebocoran 1,1 10 -7 std cm 3 /detik pada tekanan 1 atmosfer suhu 22o C, dipakai untuk mengkalibrasi tingkat kepekaan sistem. Dengan penambahan tabung vakum alat bantu uji ini, kepekaan sistem uji kebocoran dapat ditingkatkan menjadi sekitar 10-7 cm3/detik. Penyempurnaan prototipe perlu dilakukan untuk memudahkan pelaksanaan pengujian yang bersifat rutin dan peningkatan mobilitas prototipe sistem uji dapat dilakukan dengan meletakkan tabung alat uji pada meja beroda.
ABSTRACT
FABRICATION OF AUXILIARY VACUUM TUBE FOR HELIUM LEAK TEST SYSTEM DEVELOPMENT. Prototypes of auxiliary vacuum tube for Helium leak test system have been fabricated. The aim is to develop the existing leak detection method in order to increase the sensitivity of Helium leak test system. The prototype of vacuum tube was constructed from 2 pairs of flange and blind flange of 4.8" diameter welded in both side to connected with 4" diameter of SS 304 pipe as long as 110 cm, linked with 1” tube to Helium mass spectrometer and also some penetrations of instrument into vacuum tube. Those penetrations are destinated for 3 thermocouples, a pressure gauge and air extraction outlet. The air extration process use 142 liter/minute external vacuum pump capacities. The vacuum tube was equipped with temperature controller system and heated by 7 heater element covering 4100 Watt. Calibrated leak gas Helium of leak rate 1,1 10-7 std cm3/detik at pressure 1 atmosphere on 22o C, was used to calibrate the sensitivity of leak system. By installing vacuum tube auxiliary to the mass spectrometer Helium, the sensitivity of leak test system can be improved to approximately 10-7 cm3/sec. Completion of prototype shall be conducted to facilitate examination in routine basis and to increase the mobility of leak test system by placing it on the movable desk.

Item Type: Conference or Workshop Item (Paper)
Subjects: Taksonomi BATAN > Keselamatan dan Keamanan Nuklir
Taksonomi BATAN > Keselamatan dan Keamanan Nuklir
Divisions: BATAN > Pusat Teknologi dan Keselamatan Reaktor Nuklir
IPTEK > BATAN > Pusat Teknologi dan Keselamatan Reaktor Nuklir
Depositing User: Administrator Repository
Date Deposited: 23 Apr 2020 01:55
Last Modified: 31 May 2022 03:47
URI: https://karya.brin.go.id/id/eprint/9798

Actions (login required)

View Item
View Item