EVALUASI TINGKAT RADIASI DAN KONTAMINASI PADA KEGIATAN LABORATORIUM IRM TAHUN 2018

Muradi and Endang Sukesi Ismojowati (2018) EVALUASI TINGKAT RADIASI DAN KONTAMINASI PADA KEGIATAN LABORATORIUM IRM TAHUN 2018. Hasil-Hasil Penelitian EBN Tahun 2018, - (-). pp. 400-409. ISSN 0854-5561

[thumbnail of 41-Muradi-2.pdf]
Preview
Text
41-Muradi-2.pdf

Download (599kB) | Preview

Abstract

Evaluasi tingkat radiasi dan kontaminasi pada kegiatan laboratorium Instalasi Radiometalurgi (IRM) tahun 2018 telah dilakukan. Evaluasi dilakukan bertujuan untuk menilai hasil pantau paparan radiasi dan radioaktivitas di udara maupun permukaan lantai yang tertinggi setiap bulannya selama pengoperasian IRM tahun 2018. Pemantauan dilakukan rutin minimal sekali dalam seminggu dan hasilnya dibandingkan dengan Batasan yag diizinkan, agar segera dapat dilakukan tindakan proteksi radiasi yang diperlukan untuk melindungi pekerja radiasi dari bahaya radiasi dan kontaminasi. Data hasil pantau paparan radiasi  dan radioaktivitas α dan β di udara maupun di permukaan lantai , kemudian dibandingkan dengan batasan yang diizinkan. Selama pengoperasian IRM, Paparan radiasi  yang paling tinggi terjadi pada bulan Januari 2018 di R-143 (Zona III) sebesar 300 µSv/jam, tidak melebihi batasan yang diizinkan untuk Zona III (≤ 3000 µSv/jam). Pada lokasi paparan radiasi  tertinggi di R-143 terdapat drum limbah hasil dekontaminasi hot cell 102. Drum limbah radioaktif tersebut telah dipindahkan ke basement R-013, sehingga pada bulan berikutnya paparan radiasi  di R-143 telah rendah. Radioaktivitas α (gross) di udara tertinggi selama kegiatan laboratorium IRM terjadi pada bulan Oktober 2018 di R-143 (Zona III) sebesar 10,224 Bq/m3, tidak melebihi batasan yang diizinkan (20 Bq/m3). Kegiatan pengoperasian IRM pada Bulan Oktober 2018 sama seperti bulan-bulan sebelumnya tidak ada pekerjaan signifikan yang dapat meningkatkan radioaktivitas α (gross) di udara laboratorium IRM. Radioaktivitas β (gross) di udara tertinggi selama kegiatan laboratorium IRM terjadi pada bulan Oktober 2018 di R-143 (Zona III) sebesar sebesar
32,796 Bq/m3, tidak melebihi batasan yang diizinkan (200 Bq/m3). Kegiatan pengoperasian IRM
pada Bulan Oktober 2018 sama seperti bulan-bulan sebelumnya tidak ada pekerjaan signifikan yang dapat meningkatkan radioaktivitas β (gross) di udara laboratorium IRM. Radioaktivitas α (gross) di permukaan lantai tertinggi selama kegiatan laboratorium IRM terjadi pada bulan Nopember 2018 di R-135 (Zona II) sebesar 0,022 Bq/cm2, tidak melebihi batasan yang diizinkan (< 0,37 Bq/cm2). Radioaktivitas β (gross) di permukaan lantai tertinggi selama kegiatan laboratorium IRM terjadi pada bulan Nopember 2018 di R-143 (Zona III) sebesar 1,752 Bq/cm2, tidak melebihi batasan yang diizinkan (< 3,7 Bq/cm2) oleh karena itu belum perlu dilakukan dekontaminasi. Pada Bulan Nopember 2018, kegiatan pengoperasian IRM sama seperti bulan-bulan sebelumnya tidak ada pekerjaan signifikan yang dapat meningkatkan radioaktivitas β (gross) di permukaan lantai laboratorium IRM. Sehingga dapat disimpulkan bahwa selama pengoperasian IRM tahun 2018, tingkat radiasi kontaminasi memenuhi ketentuan keselamatan kerja terhadap radiasi.

Item Type: Article
Uncontrolled Keywords: Paparan radiasi; Radioaktivitas; Permukaan lantai; Udara
Subjects: Taksonomi BATAN > Daur Bahan Bakar Nuklir dan Bahan Maju > Bahan Bakar Nuklir > Operasi dan Pemeliharaan Instalasi Bahan Bakar Nuklir
Taksonomi BATAN > Daur Bahan Bakar Nuklir dan Bahan Maju > Bahan Bakar Nuklir > Operasi dan Pemeliharaan Instalasi Bahan Bakar Nuklir
Divisions: BATAN > Pusat Teknologi Bahan Bakar Nuklir
IPTEK > BATAN > Pusat Teknologi Bahan Bakar Nuklir
Depositing User: Administrator Repository
Date Deposited: 09 Sep 2020 05:37
Last Modified: 23 Jan 2023 01:03
URI: https://karya.brin.go.id/id/eprint/9362

Actions (login required)

View Item
View Item