DESAIN KONSEPTUAL BEJANA TEKAN REAKTOR PLTN TIPE PWR MODEL IPR1000

Pangtuluran, Mairing Matutu (2012) DESAIN KONSEPTUAL BEJANA TEKAN REAKTOR PLTN TIPE PWR MODEL IPR1000. Jurnal Perangkat Nuklir, 6 (1). ISSN 1978-3515

[thumbnail of 376] Text
376

Download (20kB)

Abstract

DESAIN KONSEPTUAL BEJANA TEKAN REAKTOR PLTN TIPE PWR MODEL IPR1000. Telah dilakukan desain konseptual bejana tekan reaktor sebagai salah satu komponen utama dalam pembangkit listrik tenaga nuklir. Tujuan desain adalah untuk memperoleh gambar konsep konfigurasi, pemilihan material dan parameter dimensi untuk mengungkung bahan pendingin reaktor, bahan bakar nuklir dan berbagai fasilitas internal reaktor lainnya. Desain konseptual bejana tekan reaktor terdiri dari rakitan kepala penutup, rakitan dinding bejana bagian atas dan rakitan bejana tekan bagian bawah serta nozel masuk dan keluar. Bejana tekan reaktor dirancang mampu menahan beban statik dan dinamik pada tekanan 2485 psig dan temperatur 650 o F. Parameter desain konseptual mengacu pada desain AP1000, ASME Code Seksi III dan standar industri lain yang terkait dengan PLTN tipe PWR berdaya besar. Hasil desain akan digunakan sebagai referensi untuk tahapan desain berikutnya

Item Type: Article
Subjects: Taksonomi BATAN > Rekayasa Perangkat dan Fasilitas Nuklir > Elektromekanik dan Kendali > Elektromekanik
Taksonomi BATAN > Rekayasa Perangkat dan Fasilitas Nuklir > Elektromekanik dan Kendali > Elektromekanik
Divisions: BATAN > Pusat Rekayasa Fasilitas Nuklir
IPTEK > BATAN > Pusat Rekayasa Fasilitas Nuklir
Depositing User: Administrator Repository
Date Deposited: 07 Dec 2018 03:44
Last Modified: 31 May 2022 09:21
URI: https://karya.brin.go.id/id/eprint/7978

Actions (login required)

View Item
View Item