Ambarsari, Hanies (2016) KINERJA KONSORSIUM BAKTERIA DARI SUNGAI OPAK YOGYAKARTA DALAM REDUKSI NITRAT DENGAN SUMBER KARBON YANG BERBEDA. Prosiding Seminar Nasional Teknologi Pengelolaan Limbah XIV. ISSN 1410 - 6086
PROSIDING_HANIS A_BPPT_2016.pdf
Download (327kB) | Preview
Abstract
KINERJA KONSORSIUM BAKTERIA DARI SUNGAI OPAK YOGYAKARTA DALAM REDUKSI NITRAT
DENGAN SUMBER KARBON YANG BERBEDA. Sebuah penelitian di laboratorium telah dilakukan untuk
mengetahui pengaruh dari penambahan dan jenis sumber karbon terhadap aktivitas reduksi nitrat (denitrifikasi) oleh
konsorsium bakteria yang telah diisolasi dari Sungai Opak, Yogyakarta.Penelitian ini dilakukan dengan metode
eksperimental menurut Rancangan Acak Lengkap (RAL) yang diulang sebanyak tiga kali. Perlakuan yang diujikan
adalah sumber karbon dengan lima taraf perlakuan, yaitu: C0 (tanpa penambahan sumber karbon dan sedimen sungai),
C1 (penambahan sedimen sungai tanpa penambahan sumber karbon), C2 (penambahan methanol dan sedimen sungai),
C3 (penambahan glukosa dan sedimen sungai), dan C4 (penambahan asam asetat dan sedimen sungai). Parameter
utama yang diukur adalah konsentrasi nitrat, sedangkan parameter pendukung meliputi nilai pH, suhu, dan jumlah
mikroba.Penelitian ini dijalankan dengan sistem Batch dan pengambilan sampel dilakukan setiap 3 hari sekali selama
tiga minggu.Konsentrasi nitrat diukur dengan metode kolometri dan data reduksi nitrat kemudian dianalisis
menggunakan analisis varian (Uji F) dan dilanjutkan dengan Uji Beda Nyata Terkecil (BNT).Aktivitas reduksi nitrat
dihitung berdasarkan substrat sisa.Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa glukosa merupakan sumber karbon yang
paling kuat menstimulasi aktivitas reduksi nitrat konsorsium bakteria dari Sungai Opak, Yogyakarta.
Item Type: | Article |
---|---|
Subjects: | Taksonomi BATAN > Keselamatan dan Keamanan Nuklir > Keselamatan Lingkungan Taksonomi BATAN > Keselamatan dan Keamanan Nuklir > Keselamatan Lingkungan |
Divisions: | BATAN > Pusat Teknologi Limbah Radioaktif IPTEK > BATAN > Pusat Teknologi Limbah Radioaktif |
Depositing User: | Administrator Repository |
Date Deposited: | 02 Dec 2018 03:28 |
Last Modified: | 31 May 2022 04:42 |
URI: | https://karya.brin.go.id/id/eprint/7442 |