PEMANFATAN LIMBAH OLI BEKAS SEBAGAI BAHAN BAKAR PEMBANTU PELEDAKAN (ANFO) PADA KEGIATAN PERTAMBANGAN BATUBARA

Widiyanto, Danang (2016) PEMANFATAN LIMBAH OLI BEKAS SEBAGAI BAHAN BAKAR PEMBANTU PELEDAKAN (ANFO) PADA KEGIATAN PERTAMBANGAN BATUBARA. Prosiding Seminar Nasional Teknologi Pengelolaan Limbah XIV. ISSN 1410 - 6086

[thumbnail of PROSIDING_DANANG W_UI_2016.pdf]
Preview
Text
PROSIDING_DANANG W_UI_2016.pdf

Download (449kB) | Preview

Abstract

PEMANFAATAN LIMBAH OLI BEKAS SEBAGAI BAHAN BAKAR PEMBANTU PELEDAKAN (ANFO)
PADA KEGIATAN PERTAMBANGAN BATUBARA (Kasus Pemanfaatan Limbah Oli Bekas di PT. JMB
Group). Industri pertambangan batubara di Indonesia semakin meningkat sejalan dengan meningkatnya kebutuhan
manusia akan energi. Industri pertambangan menghasilkan limbah oli bekas yang jumlahnya cukup besar yang
memiliki potensi untuk dimanfaatkan sebagai subsitusi solar dalam pembuatan ANFO namun banyak pelaku industri
pertambangan yang belum memanfaatkan limbah oli bekasnya karena belum mengetahui manfaat lingkungan, ekonomi
dan sosialnya. Penelitian ini bertujuan menganalisis manfaat lingkungan, ekonomi dan social dari kegiatan
pemanfaatan limbah oli bekas sebagai bahan bakar pembantu peledakan (ANFO). Penelitian ini menggunakan metode
kuantitatif dan kualitatif yaitu survei, wawancara mendalam dan kuesioner. Hasil penelitian menunjukkan bahwa
kegiatan pemanfaatan oli bekas sejak tahun 2012-2015 dapat mengurangi limbah oli bekas sebesar 3.585.233,33 liter,
menghemat bahan bakar fosil sebesar 3.887.602,41liter dan memberikan keuntungan ekonomi bagi industri dalam hal
efisiensi biaya sebesar Rp.38.876.024.096 dari tahun 2012 sampai 2015 dengan nilai NPV>0 serta meningkatkan
pengetahuan dan perilaku pekerja dalam hal pengelolaan limbah. Kegiatan ini mendukung pembangunan berkelanjutan
sektor pertambangan.

Item Type: Article
Subjects: Taksonomi BATAN > Keselamatan dan Keamanan Nuklir > Keselamatan Lingkungan
Taksonomi BATAN > Keselamatan dan Keamanan Nuklir > Keselamatan Lingkungan
Divisions: BATAN > Pusat Teknologi Limbah Radioaktif
IPTEK > BATAN > Pusat Teknologi Limbah Radioaktif
Depositing User: Administrator Repository
Date Deposited: 02 Dec 2018 03:28
Last Modified: 31 May 2022 04:46
URI: https://karya.brin.go.id/id/eprint/7436

Actions (login required)

View Item
View Item