RENCANA STRATEGIS KEDEPUTIAN SAINS DAN APLIKASI TEKNOLOGI NUKLIR (RENSTRA SATN) 2015-2019

Deputi Sains dan Aplikasi Teknologi Nuklir (SATN), BATAN (2015) RENCANA STRATEGIS KEDEPUTIAN SAINS DAN APLIKASI TEKNOLOGI NUKLIR (RENSTRA SATN) 2015-2019. Documentation. Deputi Sains dan Aplikasi Teknologi Nuklir (SATN) - BATAN.

[thumbnail of RENSTRA DEPUTI SATN 2015-2019] Text (RENSTRA DEPUTI SATN 2015-2019)
RENSTRA DEPUTI SATN 2015-2019.pdf - Published Version

Download (0B)

Abstract

Rencana Strategis Kedeputian Sains dan Aplikasi Teknologi Nuklir (Renstra SATN) 2015-2019, ditetapkan dalam jangka waktu lima tahunan merupakan penjabaran teknis dari Renstra BATAN 2015-2019, khususnya yang terkait kegiatan dalam fokus bidang Energi, Kesehatan dan Obat, Lingkungan dan Keselamatan Radiasi. Renstra SATN ini disusun dengan mempertimbangkan tugas dan fungsi Deputi Bidang SATN seperti tercantum dalam Peraturan Presiden No. 46 Tahun 2013 Pasal 12 dan Pasal 13 serta berdasarkan hasil evaluasi terhadap pelaksanaan Renstra SATN periode 2010-2014, identifikasi analisis lingkungan strategis yang melibatkan pemangku kepentingan, Pemimpin BATAN dan Unit Kerja BATAN
Renstra Kedeputian SATN-BATAN 2015-2019 memuat penetapan visi, misi, tujuan, sasaran program dan strategi yang dijabarkan ke dalam kebijakan dan program serta ukuran keberhasilan dalam pelaksanaannya. Penetapan tersebut disusun dan diselaraskan dengan sasaran, agenda dan misi pembangunan serta visi Presiden, sebagaimana diamanatkan dalam RPJMN 2015-2019 serta visi dan misi BATAN. Oleh karena itu, semua unsur organisasi dibawah Kedeputian SATN harus melaksanakannya secara akuntabel dan berorientasi pada peningkatan kinerja. Untuk menjamin keberhasilan pelaksanaannya dan mewujudkan pencapaian visi BATAN yaitu “BATAN Unggul di Tingkat Regional, Berperan dalam Percepatan Kesejahteraan Menuju Kemandirian Bangsa”, maka akan dilakukan evaluasi setiap tahun. Apabila diperlukan dan dengan memperhatikan kebutuhan dan perubahan lingkungan strategis, dapat dilakukan revisi muatan Renstra tanpa mengubah tujuan BATAN 2015-2019 yang telah ditetapkan.
Renstra Kedeputian SATN-BATAN 2015-2019 ini agar dipergunakan sepenuhnya sebagai bahan acuan dalam penyusunan rencana kegiatan dan anggaran, perjanjian kinerja, pelaksanaan kegiatan serta evaluasi kinerja satuan kerja dibawah koordinasi Deputi SATN.

Item Type: Monograph (Documentation)
Subjects: Taksonomi BATAN > Manajemen > Perencanaan Program > Perencanaan
Taksonomi BATAN > Manajemen > Perencanaan Program > Perencanaan
Divisions: BATAN > Biro Hukum, Humas dan Kerja sama
IPTEK > BATAN > Biro Hukum, Humas dan Kerja sama
Depositing User: Administrator Repository
Date Deposited: 10 Apr 2018 09:29
Last Modified: 10 Apr 2018 09:29
URI: https://karya.brin.go.id/id/eprint/66

Actions (login required)

View Item
View Item