PEMBUATAN RADIOISOTOP ERBIUM-169 (169Er) MENGGUNAKAN SASARAN ERBIUM ALAM

Aziz, Azmairit and Suherman, Nana (2009) PEMBUATAN RADIOISOTOP ERBIUM-169 (169Er) MENGGUNAKAN SASARAN ERBIUM ALAM. In: Seminar Nasional Sains dan Teknologi Nuklir 2009, 3 Juni 2009, Bandung, Indonesia.

[thumbnail of Semnas Sains dan Teknologi Nuklir2009.pdf]
Preview
Text
Semnas Sains dan Teknologi Nuklir2009.pdf

Download (114kB) | Preview
[thumbnail of Azmairit Aziz_Semnas_2009_ Pembuatan Radioisotop Erbium-169  (169Er) Menggunakan Sasaran Erbium Alam.pdf]
Preview
Text
Azmairit Aziz_Semnas_2009_ Pembuatan Radioisotop Erbium-169 (169Er) Menggunakan Sasaran Erbium Alam.pdf

Download (233kB) | Preview

Abstract

PEMBUATAN RADIOISOTOP ERBIUM-169 (169Er) MENGGUNAKAN SASARAN ERBIUM ALAM. Radiofarmaka untuk keperluan terapi yang ditandai dengan radioisotop pemancarβ saat ini sangat banyak digunakan di bidang kedokteran nuklir. Erbium-169 (169Er) merupakan salah satu radioisotop yang dapat digunakan sebagai radiasi sinovektomi (radiosinovektomi) untuk terapi radang sendi (artritis) karena merupakan pemancarβ (T1/2 =9,4 hari dengan E β maksimum sebesar 0,34 MeV). Telah dilakukan studi pendahuluan pembuatan radioisotop 169Er dengan menggunakan sasaran erbium oksida (Er2O3) alam yang telah diiradiasi di reaktor TRIGA 2000 Bandung. Sasaran tersebut dilarutkan dalam larutan asam klorida (HCl) encer sambil dipanaskan perlahan-lahan. Kondisi optimum preparasi 169ErCl3 diperoleh dengan melarutkan 169Er2O3 dalam larutan HCl 1 N. Larutan 169ErCl3 tersebut diuji melalui pemeriksaan kemurnian radiokimianya dengan metode kromatografi kertas, kromatografi lapisan tipis dan elektroforesis kertas. Larutan radioisotop 169ErCl3 yang diperoleh mempunyai pH berkisar antara 1,5 - 2 dan terlihat jernih dengan aktivitas jenis sebesar 0,48 – 0,71 MBq/mg Er. Larutan tersebut mempunyai kemurnian radiokimia sebesar 98,32 ± 1,28% dan kemurnian radionuklida sebesar 99,98%. Uji stabilitas larutan radioisotop 169ErCl3 terhadap waktu penyimpanan menunjukkan bahwa setelah disimpan selama 4 hari pada temperatur kamar, larutan tersebut masih stabil dengan kemurnian radiokimia di atas 95%. ;

PREPARATION OF ERBIUM-169 (169Er) USING NATURAL ERBIUM TARGET. The therapeutic radiopharmaceuticals which is labelled by β -particle emission are now increasingly used in nuclear medicine. Erbium-169 (169Er) is one of radioisotopes that can be used for radiation synovectomy (radiosynovectomy) in the treatment of inflamatory joint diseases (arthritis) due to its β particle emission (T1/2 =9.4 days, E β maximum =0.34 MeV). The preliminary study on preparation of 169Er by using natural erbium oxide (Er2O3) target irradiated at TRIGA 2000 Bandung reactor has been carried out. The irradiated target was dissolved in hydrochloric acid solution and gentle warming. The optimum condition of 169Er preparation was obtained by dissolution of 169Er2O3 by using 1N HCl solution. The radiochemical purity of 169ErCl3 was determined by paper chromatography, thin layer cromatography and paper electrophoresis techniques. The solution of 169ErCl3 formed was obtained with the pH of 1.5 – 2, clear, with the specific activity of 0.48 – 0.71 MBq/mg Er. The solution has the radiochemical purity of 98.32 ± 1.28% and the radionuclide purity of 99.98%. Study on the stability of 169ErCl3 solution showed that the solution was still stable for 4 days at room temperature with the radiochemical purity more than 95%.

Item Type: Conference or Workshop Item (Paper)
Uncontrolled Keywords: Radioisotop, erbium-169 (169Er), terapi, radiosinovektomi.
Subjects: Taksonomi BATAN > Isotop dan Radiasi
Taksonomi BATAN > Isotop dan Radiasi > Pemanfaatan Isotop dan Radiasi > Bidang Kesehatan
Taksonomi BATAN > Isotop dan Radiasi > Produksi Isotop dan Sumber Radiasi > Teknik Produksi Radioisotop
Divisions: BATAN > Pusat Sains dan Teknologi Nuklir Terapan
IPTEK > BATAN > Pusat Sains dan Teknologi Nuklir Terapan
Depositing User: Administrator Repository
Date Deposited: 03 Dec 2018 09:45
Last Modified: 31 May 2022 03:33
URI: https://karya.brin.go.id/id/eprint/6466

Actions (login required)

View Item
View Item