Pane, Jupiter Sitorus and Saeni, M. Sri and Sanim, Bunasor and Rustiadi, Ernan and Hastowo, Hudi (2007) ANALISIS PEMANFAATAN RUANG SEKITAR CALON TAPAK PLTN UJUNG LEMAHABANG BERDASARKAN PRAKIRAAN DAMPAK RADIOLOGI. In: Prosiding Seminar Nasional Sains dan Teknologi Nuklir PTNBR – BATAN Bandung, 17 July 2007, BANDUNG.
Jupiter_Semnas_Analisis Pemanfaatan Ruang Sekitar Calon Tapak Pltn Ujung Lemahabang Berdasarkan Prakiraan Dampak Radiologi_2007.pdf
Download (1MB) | Preview
Semnas Sains dan Teknologi Nuklir_2007.pdf
Download (357kB) | Preview
Abstract
Kajian tentang pemanfaatan ruang di sekitar calon tapak pembangkit listrik tenaga nuklir di Ujung Lemahabang, Semenanjung Muria untuk mengantisipasi dampak radiologi akibat suatu kecelakaan nuklir telah dilakukan. Analisis ini bertujuan untuk memberi masukan tentang pemanfaatan ruang oleh suatu PLTN bila terjadi pelepasan radionuklida ke udara dan tanah sehingga dampak terjadi dapat diminimumkan. Analisis dilakukan dengan memprediksi zone kedaruratan berdasarkan tingkat dosis efektif individu pada tujuh kelompok radius, kecendrungan pertumbuhan penduduk dan pemanfaatan ruang di sekitar PLTN selama usia PLTN. Hasil kajian menunjukkan bahwa berdasarkan tingkat dosis efektif radiasi diperoleh zone kedaruratan sebagai PAZ, 0-2 km, UPZ, 2-10 km, LPZ, > 10 km. Pertumbuhan kerapatan penduduk di sekitar PLTN
umumnya berpusat pada pusat Kabupaten yang jaraknya relatif jauh yaitu lebih dari 10 km dari PLTN, dengan demikian dampak radiologi terhadap penduduk yang padat dapat dihindari. Pemanfaatan ruang saat ini masih pada kategori berpenduduk jarang karena wilayah dalam radius tersebut didominasi oleh perkebunan karet dan tidak ada aktivitas yang dapat mengancam beroperasinya PLTN. Untuk mempertahan kondisi ini maka hasil penelitian ini perlu diimplementasikan dalam kebijakan tata ruang kabupaten Jepara.
Item Type: | Conference or Workshop Item (Paper) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | PLTN, pelepasan, dispersi, dosis efektif, zone kedaruratan, pemanfaatan ruang. |
Subjects: | Taksonomi BATAN > Isotop dan Radiasi Taksonomi BATAN > Isotop dan Radiasi > Pemanfaatan Isotop dan Radiasi > Bidang SDA/Lingkungan Taksonomi BATAN > Keselamatan dan Keamanan Nuklir > Keselamatan Radiasi dan Kesehatan kerja > Keselamatan dan Kesehatan Kerja Taksonomi BATAN > Keselamatan dan Keamanan Nuklir > Keselamatan Radiasi dan Kesehatan kerja > Keselamatan dan Kesehatan Kerja |
Divisions: | BATAN > Pusat Sains dan Teknologi Nuklir Terapan IPTEK > BATAN > Pusat Sains dan Teknologi Nuklir Terapan |
Depositing User: | Administrator Repository |
Date Deposited: | 28 Nov 2018 17:53 |
Last Modified: | 31 May 2022 03:37 |
URI: | https://karya.brin.go.id/id/eprint/6233 |