Garini, Yuri and Irwanti, Dwi (2018) Kebijakan Strategis Pengelolaan SDM Operator Reaktor BATAN. In: Seminar Nasional SDM & Iptek Nuklir 2018.
Paper Kebijakan Pengelolaan SDM Operator.pdf
Download (577kB) | Preview
Abstract
KEBIJAKAN STRATEGIS PENGELOLAAN SDM OPERATOR REAKTOR BATAN. Fasilitas reaktor BATAN merupakan salah satu fasilitas strategis nasional yang dibanggakan di Asia Tenggara. Indonesia memiliki 3 fasilitas reaktor penelitian yaitu Reaktor Serba Guna G.A. Siwwabessy di Serpong, Reaktor Triga Mark di Bandung dan Reaktor Kartini di Yogyakarta. Tujuan dari dibangunnya ketiga reaktor tersebut adalah sebagai sarana litbang di BATAN dan layanan jasa iradiasi. Pengoperasian reaktor memerlukan tenaga operator reaktor. Saat ini permasalahan operator reaktor di BATAN adalah adanya gap kebutuhan SDM Operator Reaktor ideal dengan SDM Operator yang dimiliki. BATAN kekurangan SDM operator sebesar 26,83% dari jumlah SDM ideal. Permasalahan lain terkait SDM operator reaktor yaitu usia pensiun (>50 tahun) sebesar 56,67%. Bila dilihat dari SDM yang ideal, untuk dapat mengoperasikan reaktor dan prediksi 5 tahun kedepan, maka terdapat kekurangan SDM Operator Reaktor sebanyak 112 orang atau 68,29% dari 164 orang SDM Operator Reaktor. Perumusan masalah pada penelitian ini adalah bagaimana strategi kebijakan pengelolaan SDM Operator BATAN agar Reaktor dapat beroperasi secara berkelanjutan. Tujuan makalah ini adalah menentukan strategi kebijakan pengelolaan SDM Operator Reaktor BATAN agar Reaktor dapat beroperasi secara berkelanjutan. Metodologi pengambilan data penelitian menggunakan data primer dan sekunder. Metode pengolahan data menggunakan analisis deskriptif kualitatif untuk merumuskan kebijakan strategis. Hasil penelitian menunjukkan bahwa manajemen perlu mengambil langkah strategis diantaranya dengan Model Kontrak, Ikatan Dinas, Beasiswa dan Nuclear Knowledge Management (Preservasi Pengetahuan Nuklir).
Kata kunci : Kebijakan strategis, SDM Operator Reaktor, Ikatan Dinas, Beasiswa, NKM
Item Type: | Conference or Workshop Item (Paper) |
---|---|
Subjects: | Taksonomi BATAN > Manajemen > Sumber Daya Manusia > Perencanaan Sumber Daya Manusia Taksonomi BATAN > Manajemen > Sumber Daya Manusia > Perencanaan Sumber Daya Manusia Taksonomi BATAN > Manajemen > Perencanaan Program > Perencanaan Taksonomi BATAN > Manajemen > Perencanaan Program > Perencanaan |
Divisions: | BATAN > Biro Perencanaan IPTEK > BATAN > Biro Perencanaan |
Depositing User: | Administrator Repository |
Date Deposited: | 16 Nov 2018 02:49 |
Last Modified: | 02 Jun 2022 03:15 |
URI: | https://karya.brin.go.id/id/eprint/5441 |