Fera, Indasari and Gita, Astrid and Rina, Pebriana (2024) Ancaman social anxiety sebagai dampak social communication bagi generasi milenial dan generasi Z Indonesia. Journal of Islamic Communication, 2 (1): 2. pp. 24-38. ISSN 3032-646X
3032-646X_2_1_2024-2.pdf - Published Version
Available under License Creative Commons Attribution.
Download (276kB)
Abstract
Saat ini Indonesia disinyalir memiliki masalah terhadap perkembangan Kesehatan mental dan memiliki gangguan kesehatan mentalnya, gangguan kecemasan yang dihadapi oleh masyarakat secara menyeluruh berada pada angka 3.7% dari seluruh ganggungan Kesehatan jiwa yang mengancam remaja Indonesia yang saat ini dikategorisasi sebagai generasi Z. Selain generasi Z yang terdampak pada gangguan social anxiety adalah generasi Milenial, dan indikasi penyebab utamanya adalah social communication di lingkungan sekitar. tujuan dari penelitian ini adalah untuk memahami realitas sosial yang dikonstruksikan melalui interaksi dan komunikasi di kehidupan sehari-hari masyarakat generasi milenial dan generasi Z sebagai akibat dari social anxiety masyarakat milenial dan Z di Kota Palembang dengan menggunakan self-esteem theory. Topik sensitif seperti pekerjaan, pernikahan, dan gaji, serta topik yang berkaitan dengan komparasi dengan orang lain, bisa memperparah kecemasan sosial yang terjadi. Akibatnya, individu seperti generasi Z dan generasi Y mungkin merasa tidak nyaman, tertekan, malu, trauma, dan dan memiliki self-esteem rendah. Untuk mengatasi kecemasan sosial, beberapa orang mencoba strategi coping seperti menghindari interaksi sosial, mengalihkan pembicaraan, diam, dan merasa tidak layak sehingga memperparah kemampuan bersosialisasi generasi z dan y. Penting bagi keluarga untuk memahami kebutuhan setiap anggota keluarganya tanpa terkecuali. Keluarga selayaknya dapat membangun komunikasi yang terbuka dan saling menghormati Batasan terhadap topik-topik sensitif.
Item Type: | Article |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Social anxiety, Self-esteem theory, Anxiety, Social communication, Self-esteem |
Subjects: | Social and Political Sciences > Psychology Social and Political Sciences > Social Concerns |
Depositing User: | Djaenudin djae Mohamad |
Date Deposited: | 01 Nov 2024 06:24 |
Last Modified: | 01 Nov 2024 06:24 |
URI: | https://karya.brin.go.id/id/eprint/50979 |