ANALISIS PENGARUH TEMPERATUR OKSIDASI KARBONMONOKSIDA PADA KONTROL INVENTORI HELIUM RGTT200K

Sumijanto, ST and Ignatius Djoko Irianto, IDI and Sriyono, SR (2012) ANALISIS PENGARUH TEMPERATUR OKSIDASI KARBONMONOKSIDA PADA KONTROL INVENTORI HELIUM RGTT200K. ANALISIS PENGARUH TEMPERATUR OKSIDASI KARBONMONOKSIDA PADA KONTROL INVENTORI HELIUM RGTT200K. pp. 203-214. ISSN 0854-2910

[thumbnail of b13_Sumijanto_dkk-PTRKN - BATAN.pdf]
Preview
Text
b13_Sumijanto_dkk-PTRKN - BATAN.pdf

Download (5MB) | Preview

Abstract

ABSTRAK
ANALISIS PENGARUH TEMPERATUR OKSIDASI KARBONMONOKSIDA PADA
KONTROL INVENTORI HELIUM RGTT200K. RGTT200K adalah reaktor berpendingin gas
helium temperatur tinggi yang sedang dikembangkan di PTRKN-BATAN dalam rangka memenuhi
kebutuhan energi listrik di Indonesia kedepan. Helium sebagai pendingin reaktor diprediksikan akan
mengalami kontaminasi berbagai gas pengotor seperti CO2, H2O, O2, CH4, N2, H2 dan CO.
Konsentrasi gas pengotor ini harus dijaga tidak melebihi konsentrasi yang dipersyaratkan.
Karbonmonoksida (CO) merupakan spesi pengotor yang sulit untuk dipisahkan dari helium
dikarenakan ukuran molekulnya relatif sangat kecil. Untuk mempermudah pemisahannya maka CO
harus dikonversi menjadi molekul yang lebih besar yaitu CO2 melalui proses oksidasi menggunakan
oksidator kuprioksida (CuO). Temperatur oksidasi mempunyai kontribusi yang signifikan terhadap
keberhasilan proses oksidasi CO. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh
temperatur oksidasi CO terhadap karakteristik proses reaksi oksidasi pada kontrol inventori helium
RGTT200K. Dalam makalah ini dianalisis pengaruh temperatur terhadap proses oksidasi CO oleh
oksidator CuO menjadi CO2. Analisis dilakukan dengan pemodelan proses oksidasi menggunakan
perangkat lunak Super Pro Designer. Hasil analisis menunjukkan bahwa temperatur pada proses
oksidasi CO oleh CuO mempunyai pengaruh yang signifikan. Semakin tinggi temperatur semakin
banyak CO yang dikonversi menjadi CO2. Kondisi optimun proses oksidasi CO dicapai pada
temperatur 375 0
C. Dengan demikian, operasi kolom oksidasi CO didesain pada temperatur 375 0
C
dengan mempertimbangkan pengaruh laju alir massa pada kontrol inventori helium terhadap EUF
RGTT200K.
Kata Kunci: Oksidasi, inventori helium, pemurnian, RGTT200K.
ABSTRACT
ANALYSIS OF THE EFFECT OF CARBON MONOXIDE OXIDATION TEMPERATURE ON
RGTT200K HELIUM INVENTORY CONTROL. RGTT200K is an high temperature gas-cooled
reactor which have been developed at PTRKN-BATAN to fulfill the electrical energy need in
Indonesia in the future. Helium as a reactor coolant was predicted to be contaminated with a variety
of gas impurities such as CO2, H2O, O2, CH4, N2, and H2 and CO. This gas impurity concentration
must be maintained not exceed to the required concentration. Carbon monoxide (CO) is a species
that is difficult to be separated from the helium impurities due to small molecular size of the CO. To
make CO be separated easier, CO must be converted to be a larger molecules as CO2 through the
oxidation process using CuO oxidizer. Oxidation temperature has a significant contribution to the
success of the CO oxidation process. The purpose of this study was to determine the effect of
oxidation temperature helium inventory control system of RGTT200K. In this paper the influence of
temperature on the CuO oxidation of CO by oxidizing into CO2 was analyzed. Analyses were
performed with the oxidation process modeling using Super Pro Designer software. The analysis
result shows that the temperature on the oxidation of CO by CuO has a significant influence. The
higher temperature oxidation produces more CO converted to CO2. Optimum conditions of CO
oxidation process is achieved at a temperature of 375 0
C. CO oxidation column operation must be
designed at a temperature of 375 0
C by considering the influence of the mass flow rate of the helium
inventory control of RGTT200K EUF.
Keywords: Oxidation, helium inventory, purification, RGTT200K

Item Type: Article
Subjects: Taksonomi BATAN > Keselamatan dan Keamanan Nuklir
Taksonomi BATAN > Keselamatan dan Keamanan Nuklir
Divisions: BATAN > Pusat Teknologi dan Keselamatan Reaktor Nuklir
IPTEK > BATAN > Pusat Teknologi dan Keselamatan Reaktor Nuklir
Depositing User: Administrator Repository
Date Deposited: 13 Nov 2018 04:18
Last Modified: 31 May 2022 09:23
URI: https://karya.brin.go.id/id/eprint/5012

Actions (login required)

View Item
View Item