Penggunaan aplikasi Gamelanku sebagai media pembelajaran seni musik

Rizal, Triana (2024) Penggunaan aplikasi Gamelanku sebagai media pembelajaran seni musik. Jurnal Pendidikan Seni dan Industri Kreatif (Sendikraf), 5 (1): 2. pp. 11-17. ISSN 2746-3605

[thumbnail of 2746-3605_5_1_2024-2.pdf] Text
2746-3605_5_1_2024-2.pdf - Published Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial.

Download (400kB)

Abstract

Pendidikan modern menghadapi tantangan global yang kompleks, seperti kesenjangan akses dan kurangnya minat siswa. Dalam konteks ini, pemanfaatan teknologi sebagai media pembelajaran menjadi kunci keberhasilan. Dan hasil kajian ini bertujuan untuk melihat pengalaman siswa dalam menggunakan aplikasi musik digital di kelas. Dengan menggunakan metode kualitatif yaitu dengan cara melakukan wawancara mendalam dan observasi untuk memahami bagaimana aplikasi tersebut mempengaruhi proses pembelajaran mereka. Setelah dicermati hasil kajian ini menunjukkan aplikasi "Gamelanku" dapat dijadikan alternatif solusi inovatif dalam pembelajaran seni musik, sekaligus memanfaatkan instrumen gamelan virtual untuk meningkatkan minat dan pemahaman siswa. Integrasi aplikasi ini memungkinkan pembelajaran yang lebih fleksibel dan interaktif, menciptakan pengalaman belajar yang menyenangkan dan efektif. Meskipun demikian, aplikasi ini sebaiknya hanya digunakan sebagai pelengkap pembelajaran, dan tidak menggantikan pengalaman belajar secara langsung dengan alat musik konvensional. Kesimpulannya, integrasi aplikasi multimedia seperti aplikasi Gamelanku memiliki potensi besar untuk meningkatkan kualitas pendidikan seni musik di Indonesia.

Item Type: Article
Uncontrolled Keywords: Pendidikan, Pembelajaran, Seni musik, Teknologi, Aplikasi Gamelanku, Educational development, Electronic learning, Cultural education
Subjects: Computers, Control & Information Theory > Applications Software
Social and Political Sciences > Education, Law, & Humanities
Social and Political Sciences > Social Concerns
Depositing User: Zahra Wenning Tyas
Date Deposited: 18 Oct 2024 06:19
Last Modified: 18 Oct 2024 06:19
URI: https://karya.brin.go.id/id/eprint/49985

Actions (login required)

View Item
View Item