Slamet Wiranto, SW (2008) EVALUASI OPERASI REAKTOR G.A SIWABESSY KONFIGURASI TERAS LXIII. PROSIDING SEMINAR NASIONAL PRANATA NUKLIR. ISSN 978-979-17109-3-0
31_slametW.pdf
Download (390kB) | Preview
Abstract
EVALUASI OPERASI REAKTOR GA. SIWABESSY KONFIGURASI TERAS LXIII. Telah dilaksanakan operasi reaktor GA Siwabessy teras LXIII yang berlangsung mulai tanggal 21 Desember 2007 s/d 26 Maret 2008. Sebagai bahan masukan untuk kelancaran dan keselamatan operasi reaktor berikutnya perlu dilakukan evaluasi terhadap operasi reaktor yang telah lalu. Evaluasi dilakukan melalui pengamatan, pembahasan dan analisis terhadap jalannya operasi reaktor , mulai dari pembentukan konfigurasi teras awal, operasi daya rendah, operasi daya tinggi dan penggunaan reaktor serta gangguan-gangguan yang timbul pada saat pengoperasian reaktor. Reaktor dengan konfigurasi teras LXIII telah dioperasikan dengan energi sebesar 657,9217 MWD, digunakan untuk melayani iradiasi target sebanyak 45 permohonan, penyediaan neutron tabung berkas PTBIN dan uji panas absorber baru AgInCd No.10. Gangguan scram/penurunan daya terjadi 8 kali dan gangguan yang terjadi pada sistem bantu reaktor sebanyak 66 kali, namun hampir semua gangguan tersebut dapat kembali dinormalkan. Secara keseluruhan dapat disimpulkan bahwa meskipun terjadi beberapa gangguan, operasi reaktor dengan konfigurasi teras LXIII dapat berlangsung dengan baik dan selamat sesuai dengan target yang diberikan.
Item Type: | Article |
---|---|
Subjects: | Taksonomi BATAN > Reaktor Nuklir > Operasi dan Pemeliharaan Reaktor > Operasi Taksonomi BATAN > Reaktor Nuklir > Operasi dan Pemeliharaan Reaktor > Operasi |
Divisions: | BATAN > Pusat Reaktor Serba Guna IPTEK > BATAN > Pusat Reaktor Serba Guna |
Depositing User: | Administrator Repository |
Date Deposited: | 12 Nov 2018 04:08 |
Last Modified: | 02 Jun 2022 02:37 |
URI: | https://karya.brin.go.id/id/eprint/4943 |