Karakteristik pasien gangren diabetik di rumah sakit

Sulistiya, Ningsih and Yunita, Nita and Yuni, Priyandani (2024) Karakteristik pasien gangren diabetik di rumah sakit. Manuju: Malahayati Nursing Journal, 6 (9): 28. pp. 3777-3784. ISSN 2655-2728

[thumbnail of 2655-2728_6_9_2024-28.pdf] Text
2655-2728_6_9_2024-28.pdf - Published Version
Available under License Creative Commons Attribution Share Alike.

Download (235kB)

Abstract

kematian jaringan karena obstruksi pembuluh darah yang memberikan nutrisi ke jaringan tersebut dan merupakan salah satu bentuk komplikasi dari penyakit diabetes melitus. Gangren diabetik dapat terjadi pada setiap bagian tubuh yang terendah terutama pada ekstremitas bawah. Diabetes mellitus dalam waktu yang lanjut akan menyebabkan komplikasi angiopathy dan neuropathy yang merupakan penyebab dasar terjadinya gangren. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui karakteristik penderita gangren diabetik di RSUD dr. Mohammad Zyn Sampang berdasarkan data demografi. Penelitian ini merupakan penelitian analitik dengan rancangan observasional melalui pendekatan cross-sectional. Populasi penelitian ini adalah seluruh pasien dengan diagnosis diabetes melitus dengan gangren di rawat inap periode 1 Maret sampai dengan 31 Juli 2023. Pengambilan sampel menggunakan teknik total sampling atau sampling jenuh yaitu teknik penentuan sampel apabila semua populasi digunakan dalam penelitian yang bertujuan agar didapatkan generalisasi dengan tingkat kesalahan yang sangat kecil. Analisis data menggunakan analisis deskriptif SPSS versi 25. Total terdapat 96 sampel pasien gangren diabetik rawat inap. Hasil penelitian didapatkan karateristik mayoritas pasien gangren diabetik berjenis kelamin perempuan dengan jumlah 56 (58,3%) pada rentang usia 51 – 60 tahun dengan jumlah 33 (34,4%), tingkat pendidikan SD/Sederajat menjadi jenjang pendidikan terbanyak sebesar 33 (34,4%) dan bekerja sebagai ibu rumah tangga dengan jumlah sebesar41 (42,7%). Kesimpulan penelitian ini adalah jenis kelamin perempuan yang berusia lanjut, dengan tingkat pendidikan SD/Sederajat merupakan karakteristik dan bekerja sebagi ibu rumah tangga, paling umum yang ditemukan pada pasien gangren diabetik di RSUD dr. Mohammad Zyn Sampang.

Item Type: Article
Uncontrolled Keywords: Gangren diabetik, Jenis kelamin, Usia, Tingkat pendidikan, Pekerjaan, Diabetic gangrene, Gender, Level of education
Subjects: Health Resources > Health Services
Medicine & Biology
Medicine & Biology > Clinical Medicine
Depositing User: Djaenudin djae Mohamad
Date Deposited: 27 Sep 2024 04:23
Last Modified: 27 Sep 2024 04:23
URI: https://karya.brin.go.id/id/eprint/49178

Actions (login required)

View Item
View Item