Alifia, Candra Puriastuti and Zumroh, Hasanah and Dessy, Amalia (2024) Gambaran pilihan sumber informasi kesehatan reproduksi remaja bagi mahasiswi Fakultas Ilmu Keolahragaan Universitas Negeri Malang. Manuju: Malahayati Nursing Journal, 6 (9): 19. pp. 3672-3678. ISSN 2655-2728
2655-2728_6_9_2024-19.pdf - Published Version
Available under License Creative Commons Attribution Share Alike.
Download (184kB)
Abstract
Masalah kesehatan reproduksi remaja merupakan hal yang patut diperhitungkan terutama dengan meningkatnya jumlah remaja akibat bonus demografi di Indonesia, karena memiliki efek jangka panjang pada kesehatan mental dan emosional, status keuangan dan kesejahteraan sosial, selain dampak fisik yang dialami. Tak ayal berbagai media menjadi sumber bagi remaja memperoleh pendidikan kesehatan reproduksi. Menggali pilihan sumber informasi terkait kesehatan reproduksi yang diperoleh para mahasiswi. Penelitian ini memiliki desain penelitian deskriptif, populasi penelitian seluruh mahasiswi Fakultas Ilmu Keolahragaan Universitas Negeri Malang pada Tahun 2023. Sedangkan teknik sampel yang digunakan dalam penelitian ini adalah snow ball-random sampling dan diperoleh 103 mahasiswi sebagai sampel penelitian. Sebagian besar mahasiswi memilih Guru/Dosen sebagai sumber informasi, yakni sumber informasi pubertas sebesar 87,3% dan sumber informasi sistem reproduksi dan seksualitas sebesar 93,1%. Kemudian disusul media sosial sebagai sumber memperoleh informasi berikutnya. Serta mahasiswi berpendapat bahwa Guru/Dosen merupakan sumber informasi paling penting pertama, sumber informasi pubertas sebesar 31 orang dan sumber informasi sistem reproduksi dan seksualitas sebesar 44 orang. Sehingga dosen perlu meningkatkan pemahamannya terkait kesehatan reproduksi agar dapat menjadi sumber yang baik bagi mahasiswa dan tidak jauh berbeda, mahasiswi perlu bijak dalam menggambil informasi yang disajikan media sosial agar informasi yang diperoleh benar.
Item Type: | Article |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Kesehatan reproduksi remaja, Sumber informasi, Teenage girls, Reproductive health, University students |
Subjects: | Health Resources > Health Education & Manpower Training Social and Political Sciences > Education, Law, & Humanities |
Depositing User: | Djaenudin djae Mohamad |
Date Deposited: | 27 Sep 2024 05:54 |
Last Modified: | 27 Sep 2024 05:54 |
URI: | https://karya.brin.go.id/id/eprint/49152 |