Ni, Wayan Erviana Puspita Dewi and Ni, Kadek Neza Dwiyanti and Ni, Made Ayu Yulia Raswati Teja and Pande, P. Elza Fitriani (2024) Efektivitas media audio visual screening prakonsepsi terhadap pengetahuan dan motivasi Wanita Usia Subur (WUS). MAHESA: Malahayati Health Student Journal, 4 (9): 1. pp. 3599-3611. ISSN 2746-198X
2746-198X_4_9_2024.pdf - Published Version
Available under License Creative Commons Attribution Share Alike.
Download (226kB)
Abstract
Kesehatan prakonsepsi merupakan aspek esensial dari upaya asuhan primer dan preventif. Pelayanan prakonsepsi dianggap sebagai komponen utama pelayanan kesehatan pada wanita usia subur. Kurangnya pengetahuan merupakan salah satu factor yang menyebabkan rendahnya akses wanita terkait pelayanan kesehatan prakonsepsi. Dengan pengetahuan, tingkat pendidikan dan factor ekonomi yang baik makan akan menyebabkan perilaku yang baik pula, sehingga menimbulkan motivasi seseorang untuk kearah yang lebih baik. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui efektivitas media audio visual screening prakonsepsi terhadap pengetahuan dan motivasi wanita usia subur. Penelitian quasi eksperimen dengan desain penelitian one group Pre-test and Post-test without control design. Sampel penelitian ini berjumalh 105 WUS. Instrumen yang digunakan adalah media audio visual dan kuesioner terkait pengetahuan dan motivasi screening prakonsepsi pada WUS. Analisis bivariat dengan uji statisti Wilcoxon. Berdasarkan uji statistic dengan uji Wilcoxon menunjukkan terdapat perbedaan yang siginifikan pada pengetahuan dan motivasi WUS sebelum dan setelah diberikan media audio visual tentang skrining pranikah dengan p value <0.001, sehingga dapat disimpulkan media audio visual efektif meningkatkan pengetahuan dan motivasi skrining prakonsepsi pada WUS.
Item Type: | Article |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Efektivitas, Skrining prakonsepsi, Pengetahuan, Motivasi, Wanita usia subur, Health services, Knowledge, Audio-visual aids, Preconception, Women of childbearing age |
Subjects: | Health Resources > Health Services Health Resources > Health Care Utilization Health Resources > Health Education & Manpower Training |
Depositing User: | Djaenudin djae Mohamad |
Date Deposited: | 23 Sep 2024 05:57 |
Last Modified: | 23 Sep 2024 05:57 |
URI: | https://karya.brin.go.id/id/eprint/48908 |