PERBAIKAN SISTEM ALARM KEBAKARAN INSTALASI RADIOMETALURGI

Muradi and R.Budi Santosa (2018) PERBAIKAN SISTEM ALARM KEBAKARAN INSTALASI RADIOMETALURGI. Prosiding Seminar Hasil-hasil Penelitian EBN Tahun 2017, - (-). pp. 350-357. ISSN 0854-5561

[thumbnail of 33-Muradi.pdf]
Preview
Text
33-Muradi.pdf

Download (372kB) | Preview

Abstract

Sistem alarm kebakaran IRM sebelum dilakukan perbaikan adalah sistem konvensional. Sistem Alarm kebakaran konvensional tidak bisa mendeteksi dengan pasti detektor mana yang sedang aktif dan hanya bisa mendeteksi dari zone atau loop, padahal dalam satu zone atau loop bisa terdiri dari beberapa detektor. Perbaikan sistem alarm kebakaran di IRM bertujuan untuk lebih memudahkan proses pengontrolan zona alamat terjadinya kebakaran, sehingga kita dapat segera memberikan tindakan untuk lokasi terjadinya kebakaran tersebut. Perbaikan sistem dilakukan dari sistem konvensional menjadi sistem semi addressable dengan cara menghubungkan control module pada zona detektor. Setiap detektor sistem alarm kebakaran semi addressable dipasang dengan alamat sendiri-sendiri untuk menyatakan identitas ID dirinya. Selanjutnya dilakukan pengecekan resistensi Interface module yang digunakan untuk mengoperasikan seluruh zone detektor. Hasil pengecekan resistensi interval modul sesuai dengan persyaratan operasi yaitu sebesar 9,98 K-ohm. Selanjutnya dilakukan pengecekan kondisi alat seperti Manual push button, nyala lampu indikator, bunyi bell, respon detektor asap dan panas. Hasil pengecekan menunjukkan bahwa alat dalam kondisi baik, sehingga PCU dapat menginformasikan dengan tepat lokasi kebakaran atau gangguan (trouble) yang berasal dari detektor. Berdasarkan hasil pengecekan resistensi interval modul dan kondisi alat dapat disimpulkan bahwa sisstem alarm kebakaran IRM telah berhasil diperbaiki dari sistem konvensional menjadi semi addressable.

Item Type: Article
Uncontrolled Keywords: Sistem; Detektor; Kebakaran
Subjects: Taksonomi BATAN > Daur Bahan Bakar Nuklir dan Bahan Maju > Bahan Bakar Nuklir > Operasi dan Pemeliharaan Instalasi Bahan Bakar Nuklir
Taksonomi BATAN > Daur Bahan Bakar Nuklir dan Bahan Maju > Bahan Bakar Nuklir > Operasi dan Pemeliharaan Instalasi Bahan Bakar Nuklir
Divisions: BATAN > Pusat Teknologi Bahan Bakar Nuklir
IPTEK > BATAN > Pusat Teknologi Bahan Bakar Nuklir
Depositing User: Administrator Repository
Date Deposited: 13 Nov 2018 05:26
Last Modified: 23 Jan 2023 00:54
URI: https://karya.brin.go.id/id/eprint/4811

Actions (login required)

View Item
View Item