STUDI EKSPERIMEN HYBRID PROSES SIR (SOLVENT IMPREGNATED RESINS) UNTUK PEMISAHAN Zr – Hf

Biyantoro, Dwi and Suyanti, Suyanti (2014) STUDI EKSPERIMEN HYBRID PROSES SIR (SOLVENT IMPREGNATED RESINS) UNTUK PEMISAHAN Zr – Hf. Prosiding Pertemuan dan Presentasi Ilmiah – Penelitian Dasar Ilmu Pengetahuan dan Teknologi Nuklir 2014. pp. 48-52. ISSN 0216 - 3128

[thumbnail of STUDI EKSPERIMEN HYBRID PROSES SIR (SOLVENT IMPREGNATED RESINS) UNTUK PEMISAHAN Zr – Hf]
Preview
Text (STUDI EKSPERIMEN HYBRID PROSES SIR (SOLVENT IMPREGNATED RESINS) UNTUK PEMISAHAN Zr – Hf)
PROSIDING_DWI BIYANTORO_PSTA_2014.pdf - Published Version

Download (14MB) | Preview

Abstract

STUDI EKSPERIMEN HYBRID PROSES SIR (SOLVENT IMPREGNATED RESINS) UNTUK
PEMISAHAN Zr – Hf. Telah dilakukan pembuatan model isotermis adsorpsi Langmuir dan Freundlich
studi eksperimen hybrid proses solvent impregnated resins (SIR) pemisahan Zr dan Hf. Solvent impregnated
resins menggunakan ekstraktan bis (2-etilheksil) fosfat (D2EHPA) dan tri butil fosfat (TBP) dan resin XAD-7
sebagai polimer pendukung. Pengaruh parameter yang yang diteliti yaitu: perbandingan berat solven dengan
resin (pembuatan SIR), perbandingan berat SIR dengan volume umpan (ZOC), dan waktu ekstraksi. Kondisi
optimum yang diperoleh pada komposisi ekstraktan (D2EHPA/TBP = 3/1) dengan resin yaitu 60 : 40,
perbandinganSIR dan volume umpan yaitu 45 g resin dan umpan 7 mL, dan waktu pengadukan selama 60
menit. Pada kondisi ini diperoleh efisiensi Zr = 35,84% dan efisiensi Hf = 5,36%. Dari kajian diperoleh
bahwa adsorpsi lebih cenderung mengikuti model isotrmis adsorpsi Langmuir dari pada Freundlich. Model
Langmuir menggunakan persamaan: (C/m) = (1/b) K + (1/b) C diperoleh persamaan Y = 0,029 X + 11,64
dengan r2 = 0,994, sedang untuk model Freudlich = ln Q = ln KF + (lnC)/n diperoleh persamaan Y = 5,386
X + 19,59 dengan r2 = 0,945.

Item Type: Article
Subjects: Taksonomi BATAN > Daur Bahan Bakar Nuklir dan Bahan Maju > Bahan Bakar Nuklir > Teknik Pemurnian dan Konversi Bahan Bakar Nuklir
Taksonomi BATAN > Daur Bahan Bakar Nuklir dan Bahan Maju > Bahan Bakar Nuklir > Teknik Pemurnian dan Konversi Bahan Bakar Nuklir
Divisions: BATAN > Pusat Sains dan Teknologi Akselerator
IPTEK > BATAN > Pusat Sains dan Teknologi Akselerator
Depositing User: Administrator Repository
Date Deposited: 09 Nov 2018 03:11
Last Modified: 31 May 2022 09:06
URI: https://karya.brin.go.id/id/eprint/4775

Actions (login required)

View Item
View Item