REGENERASI RESIN PENUKAR ION SEBAGAI TINDAKAN PERAWATAN PADA SISTIM AIR BEBAS MINERAL (GCA 01) RSG-GAS

Setyo Budi Utomo, SBU and Diyah Erlina Lestari, DEL and Harsono, Harsono (2009) REGENERASI RESIN PENUKAR ION SEBAGAI TINDAKAN PERAWATAN PADA SISTIM AIR BEBAS MINERAL (GCA 01) RSG-GAS. Buletin "Reaktor". ISSN ISSN: 0216-2695

[thumbnail of 7_Setyo Budi.pdf]
Preview
Text
7_Setyo Budi.pdf

Download (651kB) | Preview

Abstract

REGENERASI RESIN PENUKAR ION SEBAGAI TINDAKAN PERAWATAN PADA SISTIM AIR BEBAS MINERAL (GCA 01) RSG-GAS. Salah satu tindakan perawatan pada sistim air bebas mineral (GCA 01) di RSG-GAS adalah dengan cara melakukan regenerasi resin penukar kation dan resin penukar anion. Regenerasi dilakukan apabila konduktivitas air keluaran kolom resin penukar anion melebihi batas operasi (≥ 5μS/cm). Regenerasi resin penukar kation dilakukan dengan mengggunakan larutan HCL dan regenerasi untuk resin penukar anion dengan menggunakan larutan NaOH. Setelah dilakukan regenerasi dilakukan uji hasil regenerasi terhadap kualitas air dengan jalan melakukan pengukuran konduktivitas air keluaran kolom resin penukar anion. Pengukuran dilakukan dengan menggunakan alat konduktivity meter HACH 44600. Dari hasil pengukuran terhadap kualitas air keluaran kolom resin penukar anion setelah dilakukan regenerasi terhadap resin penukar kation dan resin penukar anion menunjukan bahwa kinerja resin penukar ion kembali seperti semula dan kualitas air bebas mineral pada sistim air bebas mineral kembali memenuhi spesifikasi yang dipersyaratkan.
Kata kunci: Regenerasi resin, sistem air bebas mineral

Item Type: Article
Subjects: Taksonomi BATAN > Reaktor Nuklir > Operasi dan Pemeliharaan Reaktor > Pemeliharaan
Taksonomi BATAN > Reaktor Nuklir > Operasi dan Pemeliharaan Reaktor > Pemeliharaan
Divisions: BATAN > Pusat Reaktor Serba Guna
IPTEK > BATAN > Pusat Reaktor Serba Guna
Depositing User: Administrator Repository
Date Deposited: 09 Nov 2018 02:24
Last Modified: 31 May 2022 03:33
URI: https://karya.brin.go.id/id/eprint/4771

Actions (login required)

View Item
View Item