Analisis hambatan belajar secara metode zoom pada mahasiswa keperawatan selama masa pandemi Covid 19 di Universitas Malahayati Bandar Lampung Tahun 2019 – 2023

Epilasari, Epilasari and Rilyani, Rilyani and Aryanti, Wardiyah and Anita, Bustami (2024) Analisis hambatan belajar secara metode zoom pada mahasiswa keperawatan selama masa pandemi Covid 19 di Universitas Malahayati Bandar Lampung Tahun 2019 – 2023. Manuju: Malahayati Nursing Journal, 6 (6): 26. pp. 2426-2439. ISSN 2655-2728

[thumbnail of 2655-2728_6_6_2024-26.pdf] Text
2655-2728_6_6_2024-26.pdf - Published Version
Available under License Creative Commons Attribution Share Alike.

Download (238kB)

Abstract

Masalah pembelajaran pada masa pandemi mengalami perubahan dan masalah dimana mahasiswa diharuskan untuk belajar di rumah dengan menggunakan media zoom. Data jumlah mahasiswa/i perawat periode 2019-2021 di Universitas Malahayati, sejumlah 154 orang. Dari sekitar 56% mahasiswa mengalami masalah kekurangan pengetahuan dan menguasai materi dalam kegiatan zoom, sedangkan 44% dikarenakan faktor dari jaringan internet di ruangan pembelajaran susah untuk di akses. Tujuan untuk mengetahui hambatan belajar secara metode zoom pada mahasiswa keperawatan selama masa pandemi Covid 19 Di Universitas Malahayati Bandar Lampung Tahun 2023. Penelitian dilaksanakan pada bulan Februari 2023 di Program Studi Keperawatan Fakultas Kesehatan Universitas Malahayati Bandar Lampung. Jenis penelitian analitik observasional dengan desain penelitian kuantitatif dan pendekatan cross sectional. Penelitian dilakukan dengan menggunakan data primer dari kuesioner. Distribusi frekuensi hambatan belajar secara daring berdasarkan faktor internal kategori sangat tinggi 49 (44,1%), hambatan tinggi 21(18,9%) hambatan sedang 14 (12,6%), hambatan rendah 16 (14,4%), hambatan sangat rendah 11 (9,9%). Distribusi frekuensi hambatan belajar secara daring berdasarkan faktor eksternal dengan kategori sangat tinggi 41 (36,9%), hambatan tinggi 17(15,3%) hambatan sedang 21 (18,7%) responden, hambatan sangat rendah 19 (17,1%), hambatan sangat rendah 13 (11,7%). Ada hambatan belajar secara metode zoom pada mahasiswa keperawatan selama masa pandemi Covid 19 Di Universitas Malahayati Bandar Lampung Tahun 2023. Diharapkan mampu meningkatkan pemahaman mengenai teknik pembelajaran menggunakan media zoom

Item Type: Article
Uncontrolled Keywords: Hambatan metode zoom, Covid 19, Hambatan internal dan eksternal, University students, Electronic learning, Learning methods
Subjects: Health Resources > Environmental & Occupational Factors
Health Resources > Health Education & Manpower Training
Social and Political Sciences > Education, Law, & Humanities
Depositing User: Djaenudin djae Mohamad
Date Deposited: 29 Aug 2024 04:57
Last Modified: 29 Aug 2024 04:57
URI: https://karya.brin.go.id/id/eprint/47523

Actions (login required)

View Item
View Item