Stimulasi ibu dengan perkembangan anak usia 1-2 tahun di Posyandu Kelurahan Palmeriam

Mirajsul, Wajannah and Mariyani, Wintarsih (2024) Stimulasi ibu dengan perkembangan anak usia 1-2 tahun di Posyandu Kelurahan Palmeriam. Manuju: Malahayati Nursing Journal, 6 (6): 13. pp. 2293-2302. ISSN 2655-2728

[thumbnail of 2655-2728_6_6_2024-13.pdf] Text
2655-2728_6_6_2024-13.pdf - Published Version
Available under License Creative Commons Attribution Share Alike.

Download (245kB)

Abstract

Tercatat 52,9 juta anak kurang dari 5 tahun, diperkirakan 5-25% anak usia prasekolah mengalami disfungsi otak minor termasuk perkembangan motorik halus sebanyak 85.779 (62,02%) (WHO,2018). Ikatan Dokter Anak Indonesia (IDAI) mengungkapkan data bahwa diperkirakan 5-10% anak mengalami keterlambatan perkembangan dan 1-3% balita mengalami keterlambatan perkembangan umum (global development delay) (IDAI, 2013 dalam Setyaningsih & Wahyuni, 2018) sehingga untuk mengantisipasi hal tersebut, diharapkan oran tua dapat stimulasi dan skrining pertumbuhan dan perkembangan sedini mungkin. Mengetahui hubungan Stimulasi Ibu dengan perkembangan Anak usia 1-2 tahun di posyandu Kelurahan Palmeriam tahun 2023. Penelitian kuantitatif menggunakan metode cross sectional pada anak usia 1-2 tahun di di posyandu Kelurahan Palmeriam. Sampel diambil secara random dengan teknik cluster sampling pada 10 posyandu sebanyak 84 responden. Hasil uji chi square menunjukkan bahwa nilai p-value hubungan Stimulasi yang diberikan ibu dengan perkembangan anak yaitu 0,019(<0,05). Stimulasi yang diberikan ibu terbukti memiliki hubungan yang bermakna dengan perkembangan anak usia 1-2 tahun di posyandu Kelurahan Palmeriam (H0 di tolak). Untuk penelitian selanjutkan diharapkan dapat menambahkan jumlah sampel agar dapat lebih mewakili populasi serta nakes dapat berperan aktif memberikan intervensi terkait Stimulasi perkembangan sesuai usia anak.

Item Type: Article
Uncontrolled Keywords: Anak, Perkembangan, Stimulasi, Physical stimulation, Child development, Community health centers
Subjects: Health Resources > Health Services
Depositing User: Djaenudin djae Mohamad
Date Deposited: 29 Aug 2024 12:49
Last Modified: 29 Aug 2024 12:49
URI: https://karya.brin.go.id/id/eprint/47459

Actions (login required)

View Item
View Item